Bantuan Paket Sembako untuk Warga Sragen Terdampak Pandemi
WA CENTER : 0811 1343 577

Bantuan Paket Sembako untuk Warga Sragen Terdampak Pandemi

June 24, 2021    Berita Penyaluran    Tidak ada Kometar
Bantuan Paket Sembako untuk Warga Sragen Terdampak Pandemi

Yatim Mandiri Sragen kembali mendistribusikan bantuan kepada masyarakat berupa paket sembako. Paket yang berisi beras, sosis, kare, gula, minyak premium dan beberapa sembako lainnya yang terdistribusikan kepada masyarakat dhuafa yang terdampak lockdown wilayah.

Dalam kesempatan baik ini, pendistribusian bantuan diberikan kepada masyarakat Desa Blimbing, Kecamatan Sambirejo, Kabupaten Sragen yang baru saja melakukan pembatasan wilayah akibat pandemi Covid-19 yang masih merebak.

Disambut langsung oleh Bapak Mardi selaku tokoh masyarakat Desa Blimbing dan rumah beliau menjadi pos distribusi bantuan ini, "Kami mengucapkan terimakasih kepada Yatim Mandiri dan para donatur yang telah berkenan berbagi kepada masyarakat kami. Semoga semakin sukses kedepannya dan berkah untuk semua orang yang terlibat."

Selanjutnya bantuan akan diserahkan secara berkala oleh bapak Mardi kepada masyarakat sekitar dengan memperhatikan protokol kesehatan yang diberlakukan di wilayah tersebut. Sehingga bantuan amanah dari para donatur dapat tersampaikan bagi warga Desa Blimbing yang terkena dampak lockdown wilayah akibat pandemi Covid-19 ini.

“InsyaAllah menjadi tugas kami sebagai salah satu lembaga filantropi bernafaskan islam untuk membantu dan meringankan beban sesama yang membutuhkan, khususnya warga yang terdampak Covid-19 di Desa Blimbing. Semoga bermanfaat bantuan yang tersalurkan.” tandas Mei Saiful Rohman, salah seorang tim Yatim Mandiri Sragen.

Bantu ringankan beban sesama yang membutuhkan untuk penuhi kebutuhan hidup di tengah masa pandemi: Donasi sekarang

Info Penyaluran Lainnya

Follow Instagram

Program Donasi

Zakat Emas
Infak
link slot gacor slot gacor