Yatim Mandiri Maros Serahkan Bantuan Untuk Rizal, Yang Menderita Tumor Ginjal
WA CENTER : 0811 1343 577

Yatim Mandiri Maros Serahkan Bantuan Untuk Rizal, Yang Menderita Tumor Ginjal

December 4, 2020    Berita Penyaluran    Tidak ada Kometar
Yatim Mandiri Maros Serahkan Bantuan Untuk Rizal, Yang Menderita Tumor Ginjal

Pada Ahad (24/3), Yatim Mandiri Maros bersama Komunitas Motor ARCI (Aerox 155 Rider Club Indonesia) Chapter Pangkep dan Maros menjenguk sekaligus menyerahkan bantuan langsung mustahik (BLM), senilai Rp 1.350.000 kepada Rizal yang terkena tumor ginjal. Kini ia terbaring lemah dan dirawat di ICU Rumah Sakit Wahidin Sudirohusodo, Kota Makassar.
Rizal pada Senin (18/3) lalu, telah menjalani operasi pengangkatan tumor yang ada di ginjalnya. Tim dokter berhasil mengangkat tumor seberat 4 kg. Hampir 5 bulan lamanya, Rizal harus menderita sakit akibat tumor ginjal tersebut. Sekarang kondisi Rizal sedang menjalani masa pemulihan pasca operasi. Para anggota ARCI juga memberikan semangat dan motivasi agar Rizal lekas sembuh.
Yatim Mandiri Maros juga mengajak para donatur dan masyarakat untuk membantu biaya pengobatan Rizal. “Alhamdulillah, amanah dari donatur yang pertama sudah kami sampaikan ke adik Rizal. Mari bersama kita membantu untuk kesembuhan adik Rizal,” kata Rini selaku Branch Manager Yatim Mandiri Maros.(*)

Klik Donasi: http://yatimmandiri.org/contact.php 

Informasi Program dan Donasi
Yatim Mandiri Maros
Jl. Ibrahim Nurdin Sangrima (HM Kasim DM) No. 19 Turikale
Telp/Hp : (0411) 371635 / 0823 4343 0681

Info Penyaluran Lainnya

Follow Instagram

Program Donasi

Modal Usaha UMKM Ramadhan
Paket Berbuka dan Sembako Ramadhan