Hallo Sahabat,
Kami Siap Membantumu
Pada 26-27 Januari 2019, Yatim Mandiri Batam menggelar acara SuperCamp dan Training Guru Genius. Untuk kegiatan SuperCamp bersama anak-anak yatim, dilaksanakan di Asrama Haji, Kota Batam.
Hadir dalam pembukaan tersebut anggota DPD RI Kepri, Dr. Hardi Selamat Hood, M.Si dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa di era millenials, yang dihadapi manusia adalah benda serupa manusia, namun tiada wujud yang tampak. “Serba canggih, perilakunya persis manusia, hanya tak berkarakter. Ini menjadi tantangan bagi pemuda millenials. Karakter itulah yang menjadi pembeda agar manusia tetap sebagai manusia. Tidak berubah oleh sebuah perubahan yang setiap saat bisa saja terjadi, kecuali untuk menjadi lebih baik,” kata Dr. Hardi Selamat Hood, M.Si
SuperCamp ini diadakan untuk membentuk karakter building, jiwa entrepreneur anak-anak yatim, agar mereka bisa mandiri.
Sebanyak 35 anak yatim mengikuti kegiatan SuperCamp ini. Sementara itu sebanyak 8 Guru Sanggar Genius di Batam hadir mengikuti acara pelatihan Guru Genius. Mereka mendapatkan beberapa trik dan microteaching dalam mengajar anak-anak yatim di Sanggar Genius.
Tak lupa, Yatim Mandiri Batam mengucapkan terima kasih kepada para donatur yang telah turut berpartisipasi dan mendukung kegiatan ini
Mari terus salurkan donasi Anda melalui Yatim Mandiri untuk Program Kemandirian, Pendidikan dan Kesehatan Anak Yatim Dhuafa Indonesia
Info Program dan Donasi
Yatim Mandiri Batam
Alamat: Griya Kurnia Djaya Alam JL. Parkit 01, No. 02 Batam Center - Batam
Telp: (0778) 7413 149.