Layanan Kesehatan Gratis untuk Yatim di Lereng Gunung Merapi
WA CENTER : 0811 1343 577

Layanan Kesehatan Gratis untuk Yatim di Lereng Gunung Merapi

December 4, 2020    Berita Penyaluran    Tidak ada Kometar
Layanan Kesehatan Gratis untuk Yatim di Lereng Gunung Merapi

Pada Minggu (28/7), Yatim Mandiri Solo menggelar layanan Kesehatan Keliling (Kesling) dan Pembagian Paket Gizi untuk anak-anak yatim di Desa Sumur, Kecamatan Musuk, Kabupaten Boyolali. Sebanyak 33 anak yatim di desa yang terletak di lereng Gunung Merapi tersebut, mengikuti kegiatan ini. 
Kegiatan layanan kesehatan ini diawali dengan penyuluhan kesehatan. Dan dilanjutkan dengan layanan kesehatan, berupa pemeriksaan dan pengobatan gratis. Dalam kesempatan tersebut, Yatim Mandiri Solo juga membagikan bingkisan paket gizi untuk anak-anak yatim.
Sementara itu menurut Dimas Wahyu selaku Staf Program Yatim Mandiri Solo, mengatakan bahwa Program Kesling ini adalah untuk memberikan layanan kesehatan kepada anak-anak yatim, serta untuk memberikan tambahan gizi kepada mereka. “InsyaAllah, kami akan menebar manfaat hingga ke daerah yang kurang terjangkau,” kata Dimas Wahyu.(sad)
Klik Donasi: http://yatimmandiri.org/index.php/Welcome/donasi
 

Info Penyaluran Lainnya

Follow Instagram

Program Donasi

Modal Usaha UMKM Ramadhan
SedekahGizi
link slot gacor slot gacor