Bantuan Modal Usaha untuk Warga Dhuafa Surabaya
WA CENTER : 0811 1343 577

Bantuan Modal Usaha untuk Warga Dhuafa Surabaya

December 4, 2020    Berita Penyaluran    Tidak ada Kometar
Bantuan Modal Usaha untuk Warga Dhuafa Surabaya

Yatim Mandiri Surabaya memberikan bantuan modal usaha berupa pengadaan kompresor untuk Mbah Mahfud berusia 70 tahun (9/8). Pria yang berprofesi sebagai tukang becak motor dan telah lama merantau di kawasan Surabaya.

Penghasilan yang tidak menentu membuatnya semakin susah ditambah kondisi wabah pandemi seperti ini. Keterbatasan beraktivitas membuat sulit mencari nafkah untuk menghidupi keluarganya. 

Biasanya dalam kondisi normal Mbah Mahfud mendapat 2 sampai 3 kali orderan dalam sehari, terkadang sampai 5 kali jika ada kesempatan baik menghampirinya. Untuk mencukupi kebutuhannya ia hanya mengandalkan dari belas kasihan orang yang peduli dengannya.

Saat ditemui, Mbah Mahfud ini sedang beristirahat dibecak tua harapan hidupnya ini. Meski di tengah kondisi yang serba sulit ini beliau masih bersemangat untuk menjalani kehidupannya.

Rencananya kompressor yang diberikan akan ia gunakan untuk membuka usaha kecil-kecilan berupa tambal ban untuk membantu pengendara motor atau sepeda yang mengalami kebocoran ban.

Semoga niat baik yang dimiliki Mbah Mahfud untuk membuka usaha  dapat terlaksana dan memberi dampak yang baik demi keluarga tercinta.

"Terimakasih Yatim Mandiri dan donaturnya atas bantuan kepada saya, maaf tidak bisa berbuat apa-apa. Hanya bisa berdoa semoga kebaikan Bapak Ibu dibalas sama Allah" tutupnya.

Berbagi untuk Dhuafa: Klik disini

 

Info Penyaluran Lainnya

Follow Instagram

Program Donasi

Saling Bantu
Dakwah
link slot gacor slot gacor