Bantuan Biaya Kesehatan untuk Adik Dhuafa Palembang
WA CENTER : 0811 1343 577

Bantuan Biaya Kesehatan untuk Adik Dhuafa Palembang

July 21, 2021    Berita Penyaluran    Tidak ada Kometar
Bantuan Biaya Kesehatan untuk Adik Dhuafa Palembang

Sahabat masih ingat dengan adik M. Sandika Zayn? Anak berusia 9 tahun yang mengalami musibah kecelakaan tabrak lari hingga kakinya harus menjalani operasi pemasangan pen akibat tulang yang patah.

Sandika dan 2 adik perempuannya tinggal di JL. Gub H. Bastari, Jakabaring Palembang. Orang tua Sandika sangat terpukul dengan keadaan Sandika saat ini. Ditengah himpitan ekonomi, orang tua Sandika yang hanya sebagai tukang bersih-bersih gedung perkuliahan harus menanggung beban biaya pemulihan sang anak tercinta.

Atas saran dokter, Sandika diwajibkan melakukan kontrol rutin, terapi, serta mengonsumsi obat-obatan dan suplemen sebagai penunjang kesembuhan selama rentang 9 bulan. Hal tersebut sangat memberatkan keluarga.

Alhamdulillah berkat bantuan Sahabat dermawan, beberapa hari lalu tim Yatim Mandiri Palembang menyalurkan amanah dari donatur melalui program Bantuan Langsung Mustahik (BLM) bidang kesehatan senilai Rp. 9.660.000. Bantuan ini guna meringankan beban orang tua adik Sandika untuk biaya proses penyembuhan.

Chandra Wijaya selaku Staff Penyaluran dan Pendayagunaan Yatim Mandiri Palembang mengatakan, bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian pihaknya kepada masyarakat yang membutuhkan. Terlebih sasaran dari program bantuan langsung mustahik ini ialah adik yatim maupun masyarakat dhuafa yang sesuai syarat dan layak untuk dibantu.

“Bantuan yang tersalurkan kepada adik Sandika ini merupakan implementasi dari dana zakat para donatur kami. Sehingga penggunaanya diperuntukkan bagi delapan asnaf atau golongan yang memang membutuhkan dan memenuhi syarat, sehingga bantuan tersampaikan dan tepat sasaran.” tandas Chandra, sapaan akrabnya.


Info Penyaluran Lainnya

Follow Instagram

Program Donasi

Wakaf
Modal Usaha UMKM Ramadhan
link slot gacor slot gacor