Adakan Layanan Sehat Mandiri untuk Siswa SLB Mojokerto
WA CENTER : 0811 1343 577

Adakan Layanan Sehat Mandiri untuk Siswa SLB Mojokerto

October 8, 2021    Berita Penyaluran    Tidak ada Kometar
Adakan Layanan Sehat Mandiri untuk Siswa SLB Mojokerto

Yatim Mandiri Mojokerto tak hanya fokus pada bidang pendidikan dan ekonomi belaka, namun juga melebarkan sayap kebermanfaatan dengan menghadirkan program di bidang kesehatan yakni Layanan Sehat Mandiri.

Seperti yang diketahui, kesehatan merupakan salah kebutuhan penting bagi semua elemen masyarakat tak terkecuali kalangan menengah ke bawah. Belum meratanya pelayanan kesehatan menjadi dasar lahirnya program Layanan Kesehatan Mandiri.

Dalam kesempatan baik kali ini Yatim Mandiri Mojokerto melaksanakan Pelayanan Kesehatan Keliling perdana di era pandemi yakni sekolah berkebutuhan khusus yatim dhuafa SLB Smart School Pacet.

Kegiatan Layanan Sehat Mandiri ini berupa pelayanan pemeriksaan umum dan gigi serta pemberian paket gizi kepada anak yatim dhuafa berkebutuhan khusus di SLB Smart School Pacet, Kabupaten Mojokerto tersebut.

Bentuk kegiatannya adalah berupa penyuluhan hidup sehat dan lingkungan bersih, pemeriksaan kesehatan gigi dan poli umum, serta pemberian asupan gizi kepada anak-anak yatim dan dhuafa yang rentan terhadap stunting.

Tujuan dari program Layanan Sehat Mandiri ini adalah agar para penerima manfaat mendapatkan fasilitas kesehatan yang memadai, efektif dan terjangkau. Diharapkan, kedepannya program kebaikan ini mampu memberikan dampak positif dalam mendukung program pemerintah dalam pemerataan kesehatan bagi seluruh elemen masyarakat.


Info Penyaluran Lainnya

Follow Instagram

Program Donasi

SedekahGizi
Zakat Perdagangan
link slot gacor slot gacor