Yatim Mandiri Resmikan Selesainya Pembangunan Masjid Pasca Gempa Lombok
WA CENTER : 0811 1343 577

Yatim Mandiri Resmikan Selesainya Pembangunan Masjid Pasca Gempa Lombok

December 4, 2020    Berita Penyaluran    Tidak ada Kometar
Yatim Mandiri Resmikan Selesainya Pembangunan Masjid Pasca Gempa Lombok

Alhamdulillah, pada Kamis (6/12), pembangunan Masjid Al-Hikmah yang hancur karena bencana gempa di Lombok, telah selesai. Peresmiannya ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Direktur Utama LAZNAS Yatim Mandiri, Achmad Zaini Faisol, S.M.
Pembangunan masjid yang memiliki luas 18m x 18m dan terletak di Dusun Kerurak, Desa Genggelang, Kecamatan Gangga, Kabupaten Lombok Utara ini, merupakan bantuan dari para donatur Yatim Mandiri. Dan mampu menampung sekitar 600-700 jamaah.  
Masjid yang awalnya berdiri pada tahun 1970 ini, dibangun lagi dengan kontruksi kayu balau dan gaharu. Atapnya menggunakan spandek dan berdinding kalsiboard. 
Karena daerah ini rawan gempa, maka konstruksinya dirancang sedemikian rupa agar tahan goncangan gempa.
Pembangunan masjid di Lombok ini merupakan salah satu program Yatim Mandiri dalam merecovery masjid di daerah yang terkena bencana alam. Selanjutnya, Yatim Mandiri akan membantu pembangunan masjid di wilayah Donggala, Palu yang belum lama ini terkena bencana gempa bumi dan tsunami.
Untuk itu, Yatim Mandiri mengucapkan terima kasih kepada para donatur yang telah turut berpartisipasi dalam pembangunan masjid di wilayah yang terkena bencana alam. 

Mari dukung terus program ini, dengan menyalurkan donasi Anda melalui YATIM MANDIRI

Info selengkapnya :
Whatsapp 08111343577
Email [email protected]
www.yatimmandiri.org


 

Info Penyaluran Lainnya

Follow Instagram

Program Donasi

Palestina
SedekahGizi
link slot gacor slot gacor