Sonia, Alumni Binaan Yatim Mandiri Wujudkan Harapannya untuk Membatu Sesama
WA CENTER : 0811 1343 577

Sonia, Alumni Binaan Yatim Mandiri Wujudkan Harapannya untuk Membatu Sesama

January 11, 2022    Berita Penyaluran    Tidak ada Kometar
Sonia, Alumni Binaan Yatim Mandiri Wujudkan Harapannya untuk Membatu Sesama

Berturut-turut Yatim Mandiri Solo kedatangan tamu istimewa. Jika kemarin yang berkunjung adalah anak-anak binaan MEC, Kali ini Sonia (19th) alumni binaan Yatim Mandiri Program Beasiswa Yatim Berprestasi (BESTARI) sejak 2012, juga mengunjungi Kantor Cabang Yatim Mandiri Solo pada Senin, (10/1/2022).

Kedatangannya ke Kantor Cabang Yatim Mandiri Solo dengan tujuan mulia yaitu untuk berdonasi menyisihkan sebagian rezekinya dan bersilaturahim. Ucapan terima kasih juga diucapkan Sonia untuk Yatim Mandiri dan para donatur yang telah membantu biaya pendidikannya dulu.

“Terima kasih, karena bantuan yang diberikan Yatim Mandiri dalam Program BESTARI dulu, alhamdulillah saya bisa melanjutkan sekolah. Dulu saya punya harapan, jika sudah bisa mencari rezeki sendiri, kelak saya akan membantu adik-adik dan saudara yang lain yang nasibnya sama seperti saya dahulu, Alhamdulillah sekarang terwujud” kata Sonia.
 
Selain berbagi melalui Yatim Mandiri, Sonia juga ingin menyampaikan niatnya untuk menjadi relawan Yatim Mandiri, seperti yang yang ia tuturkan kepada Faisal, Staf Program Yatim Mandiri Solo.
“Jika diperkenankan Sonia juga berkeinginan menjadi Relawan Yatim Mandiri, semoga dengan niat tulus dan sedikit bantuan ini akan lebih banyak saudara kita yang terbantu,” tutur Sonia.

“Sahabat, salah satu keberhasilan lembaga zakat adalah menjadikan mustahik menjadi muzakki. Sonia adalah contoh nyata keberhasilan Yatim Mandiri memandirikan binaannya. Semoga energi kemandirian yang kita alirkan selama ini semakin banyak memandirikan anak yatim dan keluarga dhuafa di Indonesia. Sahabat pastikan kamu terus ikut mendukung Yatim Mandiri dalam membantu saudara kita yang membutuhkan,” kata Faisal selaku Staf Program Yatim Mandiri Solo menjelaskan.

Info Penyaluran Lainnya

Follow Instagram

Program Donasi

Modal Usaha UMKM Ramadhan
Zakat Emas
link slot gacor slot gacor