Salurkan Bantuan Kemanusiaan untuk Ponpes Hidayatullah Palembang
WA CENTER : 0811 1343 577

Salurkan Bantuan Kemanusiaan untuk Ponpes Hidayatullah Palembang

September 8, 2021    Berita Penyaluran    Tidak ada Kometar
Salurkan Bantuan Kemanusiaan untuk Ponpes Hidayatullah Palembang

Respon cepat ditunjukkan Yatim Mandiri Palembang dengan menyalurkan sejumlah paket bantuan sembako, beras, Al-Quran, perlengkapan alat sholat, sosis dan kare program 'Super Gizi Qurban', hingga pakaian layak pakai untuk korban kebakaran di Ponpes Hidayatullah Kenten Laut, Kabupaten Banyuasin.

Kebakaran yang menghanguskan bangunan pondok pesantren ini, terjadi sekitar pukul 12.00 tepatnya ketika para santri hendak melaksanakan sholat Dzuhur berjamaah di mushola.

Melihat api sudah membumbung tinggi, seluruh santri maupun pengajar sontak dibuat kaget lalu berlari menghindar sembari berupaya mengevakuasi barang-barang yang masih bisa diselamatkan.

Tak lama kebakaran yang terjadi berhasil dipadamkan, dengan bantuan warga yang gotong royong memadamkan si jago merah agar musibah kebakaran tidak semakin meluas.

Chandra Wijaya menuturkan pihak Yatim Mandiri menyalurkan bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama yang membutuhkan khususnya bagi warga yang terkena musibah kebakaran ini.

Ia menambahkan harapannya bantuan yang diberikan dapat sedikit meringankan beban dan bermanfaat untuk korban kebakaran ini. Ia juga mendoakan yang terbaik agar mereka diberikan ketabahan dalam menghadapi cobaan yang diberikan.

"Ini menjadi komitmen Yatim Mandiri Palembang untuk berbagi kepada saudara kita yang terkena musibah dan terus menebar manfaat untuk kemaslahatan umat. Disini kami juga memberikan trauma healing kepada santri Ponpes Hidayatullah agar mereka terhibur." tutupnya.

Rangkai kebaikan untuk bantu ringankan beban sesama terdampak musibah bencana: Donasi sekarang

Info Penyaluran Lainnya

Follow Instagram

Program Donasi

Zakat Emas
Zakat Tabungan
link slot gacor slot gacor