Hallo Sahabat,
Kami Siap Membantumu
Peletakan batu pertama Hunian Sementara (Huntara) untuk penyintas Erupsi Awan Panas Guguran (APG) Semeru, telah terlaksana pada Jumat, (31/12/2021).
Peletakan batu pertama pembangunan hunian sementara (Huntara) bagi penyintas bencana APG Semeru terletak di Desa Sumbermujur, Kecamatan Candipuro. Adapun peletakan batu pertama dipimpin langsung oleh bapak Thariqul Haq selaku Bupati Lumajang, Jawa Timur.
Seperti yang diketahui wilayah Kabupaten Lumajang menjadi daerah yang paling parah terdampak Erupsi Awan Panas Guguran (APG) Semeru. Maka dari itu pembangunan Hunian Sementara (Huntara) berfokus terpusat di wilayah Kabupaten, Lumajang.
Berdasarkan site plan yang dirancang oleh Persatuan Arsitek Jawa Timur, Hunian Semantar (Huntara) ini akan dibangun di atas tanah seluas kurang lebih 81 hektar. Pada tanah seluas 81 hektar tersebut nantinya akan dibangun sekitar 1500 Hunian Sementara (Huntara).
Tentunya pembangunan Hunian Semantar (Huntara) ini dapat terealisasikan dengan kerjasama banyak pihak, baik pemerintah, lembaga swasta, lembaga amil zakat, termasuk di dalamnya Yatim Mandiri.
“Untuk para Sahabat Yatim Mandiri yang ingin membantu membangun Hunian Sementara (Huntara) untuk para penyintas APG Semeru, tentu saja Yatim Mandiri akan menerima dengan hangat, dan dipersilahkan untuk Sahabat Yatim Mandiri menghubungi Cabang terdekat,” tutur Hariyadi, Kepala Cabang Yatim Mandiri Lumajang ketika mendampingi Bupati Lumajang saat hadir di peletakan batu pertama pembangunan Huntara.