Keberangkatan Mahasiswa Medan Ke Kampus Kemandirian
WA CENTER : 0811 1343 577

Keberangkatan Mahasiswa Medan Ke Kampus Kemandirian

September 27, 2021    Berita Penyaluran    Tidak ada Kometar
Keberangkatan Mahasiswa Medan Ke Kampus Kemandirian

Sabtu lalu (25/9/2021), menjadi hari yang dinantikan oleh adik-adik yatim dan dhuafa binaan Yatim Mandiri Medan yang akan menempuh pendidikan di Surabaya dan Jakarta.

Mereka terpilih sebagai penerima manfaat berupa beasiswa pendidikan penuh selama setahun di Mandiri Entrepreneur Center secara gratis.

Program ini bertujuan untuk membentuk generasi muda yatim dhuafa yang produktif serta berkompeten dengan diberikan bekal skill pengembangan mental, membangun jiwa mandiri dan akses untuk dunia kerja atau wirausaha.

Tak hanya fokus pada akademik, penerima beasiswa MEC ini juga digembleng dengan kemampuan wirausaha serta keasramaan yang fokus membentuk karakter dan akhlaq.

Menurut keterangan Muhammad Al-Jufri selaku Staff Penyaluran dan Pendayagunaan Yatim Mandiri Medan mengatakan, keberangkatan yang dilakukan melalui Bandara Internasional Kualanamu dengan penerbangan langsung menuju Jakarta dan Surabaya.

“InsyaAllah ini menjadi ikhtiar terbaik yang kami lakukan sebagai upaya memandirikan adik-adik yatim dan dhuafa. Semoga nanti mereka dapat mengambil segala ilmu yang diperoleh dan bermanfaat untuk orang banyak nantinya.” ujarnya.

Diharapkan nantinya lulusan Kampus Kemandirian ini bisa mandiri secara ekonomi menjadi pekerja profesional atau wirausaha. Serta memiliki sumbangsih yang positif terhadap lingkungan di sekitarnya.

Dukung program kemandirian untuk adik-adik yatim dan dhuafa dengan berbagi kebahagiaan melalui: Donasi sekarang


Info Penyaluran Lainnya

Follow Instagram

Program Donasi

SedekahGizi
Dakwah
link slot gacor slot gacor