Bantu Bangun Masjid Darurat Akibat Gempa di Mamuju
WA CENTER : 0811 1343 577

Bantu Bangun Masjid Darurat Akibat Gempa di Mamuju

February 3, 2021    Berita Penyaluran    Tidak ada Kometar
Bantu Bangun Masjid Darurat Akibat Gempa di Mamuju

Yatim Mandiri merupakan salah satu lembaga filantropi islam yang turut terjun ke lapangan saat bencana gempa bumi meluluhtantakkan beberapa infrastuktur di Kabupaten Mamuju dan Majene.

Masa tanggap darurat bencana diterapkan untuk beberapa wilayah, sehingga bantuan kemanusiaan terus mengalir ke para korban penyintas gempa. Pasca gempa bumi bermagnitudo 6,2 SR tersebut, aktivitas kembali berangsur normal. Namun masih banyak sisa-sisa puing bangunan yang hancur hingga rata dengan tanah, masih belum bisa tertangani.

Salah satunya ialah bangunan Masjid Nurul Iman yang mengalami rusak parah akibat getaran gempa. Sehingga tidak dapat digunakan untuk aktivitas peribadatan warga di Kelurahan Rangas Kabupaten Mamuju tersebut.

Inisiatif Yatim Mandiri dan dibantu oleh warga lokal dengan bahu-membahu mendirikan Masjid darurat di tanah lapang Kelurahan Rangas. Masjid yang ditopang dengan rangka dari kayu ini, nantinya akan menjadi pusat syiar dakwah sementara sembari menunggu renovasi Masjid Nurul Iman yang rusak.

Masjid darurat nantinya akan dibangunkan seluas 20m x 20m persegi dengan kapasitas ratusan jamaah yang tertampung. Selain itu Yatim Mandiri akan berikan fasilitas tandon untuk wudhu jama'ah dan MCK warga setempat.

Hal tersebut dibenarkan oleh Isman Muchlis selaku penanggungjawab kegiatan dari Yatim Mandiri yang diterjukan ke lapangan. Ia menambahkan pembangunan masjid tersebut, merupakan inisiasi bersama agar kegiatan peribadatan warga dapat berangsur kembali seperti sedia kala, meski dengan didirikannya masjid darurat tersebut.

“Ini merupakan wujud nyata kami dalam meningkatkan kepedulian dan langkah tebar manfaat kepada masyarakat terdampak gempa bumi di Sulbar khususnya Kabupaten Mamuju. Tentu ini bukan pekerjaan yang mudah, butuh support maupun bantuan dari berbagai pihak dalam gerakan kebaikan ini.” ucap Ismul, sapaan akrabnya.

Ia menambahkan rencananya masjid darurat tersebut akan diresmikan pada hari Kamis (4/2/2021) waktu setempat. Sehingga dalam waktu dekat dapat digunakan untuk aktivitas ibadah dan kemaslahatan umat bagi warga Kelurahan Rangas setempat.

Bantu wujudkan harapan warga Kelurahan Rangas untuk bangun kembali Masjid Nurul Iman: Donasi sekarang  

Info Penyaluran Lainnya

Follow Instagram

Program Donasi

Zakat Emas
Pemberdayaan
link slot gacor slot gacor