Hallo Sahabat,
Kami Siap Membantumu
Yatim Mandiri Tuban pada Minggu (22/9), mengadakan Olimpiade Matematika dan Al-Quran (Omatiq) 2019 Tingkat Cabang Tuban untuk anak-anak yatim dan dhuafa. Acara ini bertempat di Sekolah Dasar Bina Anak Soleh Jl. Dr. Wahidin Sudiro Husodo No. 45, Tuban.
Sebanyak 54 peserta yang terdiri dari anak-anak yatim dan dhuafa binaan Sanggar Genius di Tuban, maupun yang non Sanggar Genius, mengikuti Omatiq ini. Dan hasilnya, telah terpilih sebagai finalis 7 peserta dari Matematika dan 7 peserta dari Al-Quran. Para finalis tersebut akan mewakili Tuban di Omatiq tingkat nasional.
Dengan diadakannya Omatiq ini, diharapkan menambah semangat anak-anak yatim dan dhuafa untuk lebih giat lagi dalam belajar. Dan diakhir acara, Yatim Mandiri Tuban membagikan doorprize untuk para finalis Omatiq.(*)
Donasi: Klik Disini