Hallo Sahabat,
Kami Siap Membantumu
Perkembangan ilmu saat ini sangatlah cepat mengikuti kemajuan zaman. Begitu pula yang dilakukan Yatim Mandiri, akan terus bertransformasi menghadirkan dan memfasilitasi pendidikan demi kemandirian anak yatim dan dhuafa.
Menjawab tantangan tersebut, Yatim Mandiri menghadirkan “Kampus Kemandirian” dengan mengedepankan pendidikan unggul, berbudi pekerti luhur, mengembangkan penelitian yang substansial, mempunyai nilai kompetitif, dan mencetak lulusan yang solutif di tengah kehidupan bermasyarakat.
Secara garis besar, Kampus Kemandirian Yatim Mandiri mengedepankan nilai-nilai profesionalitas, metode efektif dalam setiap perkuliahan, pembelajaran yang variatif dan terarah untuk mencapai tujuan mulia yakni membangun generasi mandiri.
Berikut nama-nama Kampus Kemandirian di bawah bimbingan Yayasan Yatim Mandiri:
1. Sekolah Tinggi Agama Islam An-Najah Indonesia Mandiri (STAINIM)
2. Universitas Insan Cendekia Mandiri (UICM)
3. Institut Teknologi Insan Cendekia Mandiri (ITICM)