Maros, YM News – ikhtiar untuk terus meluaskan kebaikan Yatim Mandiri Maros lakukan, dengan melaksanakan program Layanan Sehat Mandiri (Kesling) yang memberikan manfaat bagi warga yang membutuhkan di Kabupaten Maros.
Kegiatan Layanan Sehat Mandiri ini berlangsung pada Ahad, 21 Januari 2024, di salah satu rumah warga di Kelurahan Allepolea, Kecamatan Lau, Kabupaten Maros. Lebih dari 100 penerima manfaat, yang terdiri dari anak yatim, dhuafa, dan warga lansia, merasakan dampak positif dari program unggulan di bidang kesehatan ini.
Alhamdulillah, kebaikan para donatur dan sahabat Yatim Mandiri telah turut serta dalam memberikan kontribusi besar terhadap keberhasilan program ini. Selain pemeriksaan kesehatan gratis, kegiatan ini juga menyertakan penyaluran 100 paket gizi serta 100 paket kare dan sosis melalui program Super Gizi Qurban.
Dukungan dari mahasiswa Akademi Perawat Yapenas Maros juga menjadi faktor kunci dalam kelancaran program Layanan Sehat Mandiri. Mereka turut berperan aktif dengan memberikan bantuan dalam pengecekan kesehatan, pemeriksaan tensi darah, pemeriksaan mata dan telinga, serta pengobatan sakit ringan.
Keikutsertaan mahasiswa dalam kegiatan ini tidak hanya memberikan manfaat bagi warga yang menerima layanan, tetapi juga memberikan pengalaman praktis yang berharga bagi mereka.
Selain aspek kesehatan, program ini juga menciptakan momen kebersamaan dan kepedulian antarwarga. Solidaritas dalam membantu sesama yang kurang mampu menjadi spirit utama dalam pelaksanaan Layanan Sehat Mandiri ini.
Yatim Mandiri Maros berkomitmen untuk terus menggelar kegiatan sosial yang memberikan dampak positif bagi masyarakat setempat. Semoga keberlanjutan program ini dapat memberikan inspirasi dan menjadi teladan bagi komunitas lainnya untuk turut berpartisipasi dalam upaya kesejahteraan bersama.