Jakarta Pusat, YM News – Pemberdayaan masyarakat memiliki peran penting dalam roda perekonomian Indonesia. Selain menghadirkan lapangan kerja, dalam jangka panjang juga menjadi salah satu usaha untuk kemandirian masyarakat, pemulihan sektor ekonomi, sosial, hingga lingkungan, serta mengangkat local hero, khususnya pada program pemberdayaan lokal atau daerah.
Menilik dari fakta itu, tokoh nasional sekaligus Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia tahun 2020 – 2024 Bapak Sandiaga Salahuddin Uno, berharap pada semua elemen masyarakat juga amil, bisa terus meningkatkan kemampuan dan mengembangkan kreativitas di bidang pemberdayaan.
Selaras dengan gagasan tersebut, para Grand Finalis Inovasi Pemberdayaan Batch 2 tahun 2025 dan tim Yatim Mandiri secara langsung berbincang hangat sekaligus diskusi bersama Bapak Sandiaga Salahuddin Uno. Diskusi ini dilaksanakan dalam gelaran Meet and Greet, di Aula At-Takwa pada Jumat (7/11/2025) lalu.

Turut hadir pada Meet and Greet, yaitu perwakilan dari Yayasan Inovasi Teknologi Indonesia (INOTEK), OKE OCE, dan Yayasan Indonesia Setara. Dalam diskusi yang berlangsung, Yayasan Inovasi Teknologi Indonesia (INOTEK) siap mensupport program Inovasi pemberdayaan Batch 2 yang sesuai dengan visi misinya, yaitu Program Desa Ekonomi Maju dan Sejahtera (Desa Emas).
OKE OCE juga siap membantu pemasaran produk UMKM dan usaha kreatif binaan Yatim Mandiri dengan memberikan “Etalase Produk”, agar bisa dipasarkan secara nasional dan internasional. Semoga peluang yang ada dapat dimanfaatkan dengan baik oleh Yatim Mandiri. Sehingga berbagai peluang kolaborasi yang telah dibahas, dapat memberikan manfaat nyata bagi para binaan serta masyarakat luas untuk mendorong program kemandirian dan pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.

“Selamat berinovasi, ciptakan karya-karya hebat, kembangkan potensi daerah, dan buktikan kita mampu menjadi agen perubahan untuk masa depan. Semoga Inovasi Pemberdayaan akan terimplementasi dengan baik dan dapat memberikan manfaat pada masyarakat khususnya yatim dan dhuafa,” ujar Sandiaga Salahuddin Uno dalam Meet and Greet Inovasi Pemberdayaan.









