Pemberdayaan

Grand Opening Kampung Mandiri Gemantar Solo

Solo, YM News – Yatim Mandiri Solo melaksanakan grand opening program pemberdayaan Kampung Mandiri Gemantar, Solo, padai Kamis (11/8/2022) kemarin. Bersamaan dengan itu, juga diadakan program Layanan Sehat Mandiri  untuk masyarakat setempat.

Acara dimulai dengan program layanan kesehatan, yang dilaksanakan dengan sosialisasi kesehatan cuci tangan. Untuk materi sosialisasi ini, Yatim Mandiri bekerja sama dengan mahasiswa KKN dari Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta untuk menjelaskan kepada warga mengenai pentingnya mencuci tangan.

Kemudian dilanjutkan dengan grand opening Kampung Mandiri. untuk prosesi pembukaan dilakukan secara simbolis penyerahan program dari Kepala Cabang Yatim Mandiri Solo Bapak Rossy, kepada Bapak Sumarno, selaku kepala desa Gemantar. Acara ini dihadiri seluruh perangkat desa Kelurahan Gemantar.

Kampung Mandiri merupakan program unggulan Yatim Mandiri di bidang pemberdayaan ekonomi, demi mendorong keadaan sosial dan ekonomi bagi penerima manfaat yang mengikuti program ini. Desa Gemantar sendiri banyak menghasilkan singkong, karena itu pembinaan di Kampung Mandiri Gementar ini difokuskan pada produk-produk yang berbahan baku singkong.

Pada saat grand opening dimulai, bunda yatim dari Desa Gemantar sudah membuat produk yang akan diproduksi untuk program Kampung Mandiri ini, yakni tape, balung kethek yang merupakan jajanan dari singkong, dan yang terbaru tepung mocaf, tepung terbuat dari singkong yang sudah dimodifikasi.

Dengan dibukanya Kampung Mandiri ini, diharapkan keadaan perekonomian kampung tersebut akan meningkat dan dapat dirasakan manfaatnya bagi masyarakat sekitar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *