Kemanusiaan

Aksi Relawan Yatim Mandiri Bantu Distribusi Pangan Penyintas Gempa Cianjur

Cianjur, YM News – Menebar kebaikan harus senantiasa dilakukan dimana dan kapan saja, baik masa senang maupun masa susah. Semangat tersebut yang selalu dipegang oleh tim Relawan Yatim Mandiri yang kini membantu penanganan gempa bumi di Cianjur, Jawa Barat.

Beberapa kegiatan yang dilakukan oleh Relawan Yatim Mandiri selama masa tanggap darurat gempa Cianjur kali ini adalah membantu evakuasi, psikososial, dan distribusi pangan kepada para penyintas di beberapa titik lokasi pengungsian.

Tim Yatim Mandiri saat proses distribusi pangan ke penyintas gempa Cianjur.

Seperti yang dilakukan pada Jumat lalu (25/11/2022) Relawan Yatim Mandiri ikut membantu mendistribusikan sejumlah bantuan pangan berupa 250 nasi bungkus kepada penyintas di Kp. Cikaret RT.01/ RW 10, Desa Limbangan Sari, Kecamatan Cianjur.

Dalam kesempatan baik tersebut, Yatim Mandiri berkolaborasi dengan Yayasan Al Qayyum dalam mensupport kebutuhan pangan para penyintas gempa Cianjur. Semoga dengan adanya bantuan tersebut dapat sedikit meringankan beban para pengungsi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *