Berita

Penyaluran Paket Gizi dan Alat Sekolah untuk Pelajar Surabaya

Surabaya, YM News – Yatim Mandiri Surabaya dengan berbagai program kebaikan terus melebarkan sayap, dengan melakukan kegiatan penyaluran guna bahagiakan adik yatim dan dhuafa di Kota Pahlawan.

Salah ikhtiar yang terbaik yang dilakukan ialah dengan hadirkan program paket alat sekolah dan tebar paket gizi kepada 25 anak yatim di SDI An-Nur, Jl. Simo Pomahan Baru Barat Masjid No.7-9, Kota Surabaya, pada Senin lalu (6/3/2023).

Senyum bahagia penerima manfaat mendapat tas baru dari Yatim Mandiri Surabaya.

Kegiatan penyaluran alat sekolah dan paket gizi tersebut, bersamaan dengan program pemeriksaan kesehatan keliling dengan sasaran 50 anak yatim dan dhuafa di SDI An-Nur. 

Anak-anak tersebut antusias mengikuti setiap rangkaian kegiatan yang di pandu oleh tim Relawan Kemandirian Surabaya, yang digawangi oleh Nurul Khazanah selaku PIC kegiatan.

Vijay selaku Staf Program Yatim Mandiri Surabaya mengatakan, kegiatan yang terlaksana tersebut sepenuhnya didukung oleh donatur dermawan guna beri kebahagiaan kepada anak pelajar Surabaya.

“Semoga alat sekolah yang diberikan dapat bermanfaat untuk adik-adik yatim di SDI An-Nur dan menambah semangat mereka untuk giat belajar di sekolah,” tutupnya.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *