Pendidikan

Yatim Mandiri Adakan Pelatihan Bercerita untuk Guru TK Bantul

Bantul, YM News – Yatim Mandiri Yogyakarta pada Kamis lalu (23/2/2023) berkesempatan mengadakan kegiatan baik yakni pelatihan bercerita bersama Ikatan Guru TK se-Kecamatan Sewon, Kabupaten Bantul.  

Kegiatan pelatihan bercerita tersebut diikuti oleh 84 guru yang mewakili sekolah-sekolah tingkat TK Se-Kecamatan Sewon. Adapun pemateri kegiatan ini adalah Kak Ari Prabowo, seorang juru kisah PPMI, pendidik, sekaligus penulis.

Terlihat pada pelatihan bercerita tersebut, para peserta sangat antusias dan menyimak dengan seksama materi yang diberikan oleh Kak Ari Prabowo terkait ilmu bercerita dengan pendekatan parenting.

Sementara itu, Rasnal Hi Bisnu selaku Branch Manager Yatim Mandiri Yogyakarta menuturkan, tujuan dari kegiatan ini adalah dalam rangka meningkatkan kualitas dan mengembangkan kompetensi guru dalam hal bercerita.

“Sesuai dengan visi Lembaga Yatim Mandiri Yogyakarta yakni memandirikan adik yatim dan dhuafa, kami ingin memberikan kesempatan dan wadah bagi guru untuk meningkatkan kemampuan guna mendidik anak asuhnya.” tambahnya.

Rasnal melanjutkan, begitu pentingnya peran guru dalam pendidikan harus diiringi dengan kemampuan dan keahlian untuk mendekatkan diri kepada anak didiknya, salah satunya dengan metode berkisah.

“Semoga dengan adanya pelatihan bercerita ini, guru TK Kecamatan Sewon dapat menambah wawasan dan ilmu tentang parenting, serta dapat dipraktekkan saat mengajar di sekolahnya masing-masing,” pungkas Rasnal, sapaan akrabnya.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *