Kolaborasi

Kolaborasi APMIKIMMDO DPD Jatim dan Yatim Mandiri, Dukung UMKM Naik Kelas

Surabaya, YM News Laznas Yatim Mandiri menjalin kolaborasi strategis dengan Asosiasi Pengusaha Mikro Kecil Dan Menengah Mandiri Indonesia (APMIKIMMDO) DPD Jawa Timur. Kolaborasi ini berlangsung melalui kehadiran Laznas Yatim Mandiri dalam acara pelantikan Dewan Pimpinan Daerah APMIKIMMDO DPD Jawa Timur, yang berlangsung di The Southern Hotel, Jemursari, Surabaya, pada Rabu, 31 Januari 2024.

APMIKIMMDO sendiri merupakan perkumpulan yang diinisiasi oleh para profesional, pengusaha, dan akademisi dengan tujuan memberikan pembinaan kepada Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Indonesia. Mereka berkomitmen agar UMKM dapat tumbuh dan berkembang secara mandiri, serta memiliki daya saing yang tangguh di tingkat nasional dan internasional.

Apmikimmdo Jatim

Laznas Yatim Mandiri, sebagai lembaga amil zakat yang memiliki fokus pada pemberdayaan ekonomi masyarakat, melihat kolaborasi ini sebagai langkah strategis dalam mendukung program-programnya. Khususnya, pemberdayaan ekonomi di sektor UMKM menjadi fokus utama, seiring dengan misi Laznas Yatim Mandiri untuk menjadikan mustahik sebagai muzzaki, atau pemberi zakat.

Dalam sambutannya, Budi Eko, selaku Manajer Aliansi Strategis Retail di Laznas Yatim Mandiri, menyoroti signifikansi kolaborasi ini. “Kami percaya bahwa kolaborasi ini akan membawa dampak positif bagi para pelaku UMKM, dengan bersama-sama mendukung pertumbuhan ekonomi di tingkat lokal sehingga harapannya bisa naik kelas, dan pada akhirnya dapat menciptakan lingkungan yang mendukung pemberdayaan ekonomi masyarakat.” ujar Budi.

Salah satu aspek penting dalam kolaborasi ini adalah penguatan ekosistem UMKM di Jawa Timur. Laznas Yatim Mandiri akan berperan aktif dalam memperkenalkan produk-produk unggulan UMKM khususnya binaanya, yang telah menjadi bagian dari program pemberdayaan mereka. Diharapkan, hal ini dapat memberikan dorongan positif terhadap jangkauan penjualan produk lokal, membantu meningkatkan pendapatan para pelaku UMKM, dan pada akhirnya, meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Kolaborasi ini juga diharapkan dapat memberikan akses lebih luas bagi UMKM agar bisa naik kelas, khususnya dalam akses legalitas, perijinan dan dukungan memasarkan produk mereka. Dengan dukungan dari Laznas Yatim Mandiri dan APMIKIMMDO, para pelaku UMKM di Jawa Timur diharapkan dapat lebih mudah memasuki pasar yang lebih besar, baik di tingkat nasional dan internasional.

Dengan semangat sinergi antara lembaga amil zakat dan asosiasi pengusaha, diharapkan mampu melahirkan prestasi ekonomi yang lebih inklusif dan berkelanjutan.

Redaksi YM News

Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi orang lain. Menanam kebaikan di dunia, memanen kebahagiaan di akhirat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *