Pemberdayaan

Gulirkan Bantuan UMKM Ramadhan untuk Bunda Yatim Lamongan

Lamongan, YM News – Yatim Mandiri Lamongan berkesempatan menyalurkan bantuan modal usaha program UMKM Ramadhan kepada Ibu Tetty yang beralamatkan di Desa Bakalanpule, Kecamatan Tikung, Kabupaten Lamongan, pada Rabu lalu (29/3/2023). 

Beliau merupakan bunda yatim yang merintis usaha makanan dengan membuka lapak di rumah kediamannya. Semenjak suaminya meninggal dunia, Ibu Tetty berjualan makanan di pagi hari dan di bulan Ramadhan ini ditambah dengan jualan kurma.

Hasil berjualan alhamdulillah bisa mencukupi untuk kebutuhan sehari hari dan kebutuhan pendidikan untuk keempat anaknya yang masih sekolah di bangku SMA dan SMP.

“Saya ucapkan rasa terimakasih kepada donatur dan Yatim Mandiri Lamongan atas bantuan modal usahanya, semoga Bapak Ibu semua Allah balas kebaikannya,” tutur Ibu Tetty. 

Dengan adanya Program UMKM Ramadhan semoga bisa membantu para pelaku UMKM, agar para penerima manfaat dapat bangkit kembali dan meningkatkan ekonomi keluarga.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *