Dedikasi untuk Umat, Yatim Mandiri Gelar Rapat Kerja Nasional 2023

Surabaya, YM News – Yatim Mandiri menggelar Rapat Kerja Nasional (RAKERNAS) 2023, bertempat di Gedung Balai Besar Penjaminan Mutu Pendidikan (BBPMP) Provinsi Jawa Timur, pada Kamis-Sabtu, 3-5 November 2022. Rapat Kerja Nasional (RAKERNAS) 2023 ini mengambil tema “Satukan Hati Berdedikasi untuk Umat.”

Turut hadir secara daring pada Rapat Kerja Nasional (RAKERNAS) 2023, Prof. Dr. Moh. Nasih, S.E., M.T, Ak., selaku Ketua Dewan Pembina Yatim Mandiri. Beliau berpesan agar Amil Yatim Mandiri senantiasa meluruskan niat, kepedulian dan mencintai yatim.

Sambutan Prof. Dr. Moh. Nasih, S.E., M.T, Ak., Ketua Dewan Pembina Yatim Mandiri.

“Serta memfokuskan penghimpunan pada aktivitas dan program-program yang mempunyai manfaat kepada yatim. Selain itu Cabang Yatim Mandiri juga diharapkan lebih mandiri dan lebih fokus untuk mengoptimalkan program-program sesuai potensi di cabang atau daerah masing-masing,” kata Prof. Nasih.

Lahirnya Yatim Mandiri sendiri berawal dari keprihatinan pendiri tentang nasib anak yatim purna asuh di beberapa panti asuhan daerah Surabaya dan sekitarnya, yang setelah mereka tamat sekolah tak kunjung dapat menjadi sosok yang mandiri, bahkan cenderung kembali menjadi beban keluarga. Yatim Mandiri hadir untuk menjawab permasalahan tersebut dengan fokus memandirikan anak yatim purna asuh.

Suasana Rapat Kerja Nasional (Rakernas) 2023 Yatim Mandiri

Selama perjalanannya, Yatim Mandiri sudah menghadapi berbagai tantangan dan perubahan, utamanya perubahan dinamika masyarakat yang terus berkembang. Hingga sekarang fokus Yatim Mandiri bukan hanya memandirikan anak yatim purna asuh saja, tetapi lebih meluaskan penerima manfaat yaitu dhuafa di Indonesia.

Program-program Yatim Mandiri pun saat ini bukan hanya pada sektor pendidikan keyatiman saja, melainkan lebih luas lagi, antara lain program pemberdayaan, kesehatan, kemanusiaan, dan dakwah bagi yatim dan keluarga yatim.

Hasil rekomendasi Rapat Kerja Nasional 2023 ini, Yatim Mandiri kedepan akan mengusung semangat baru dalam program-program kerja yang lebih efektif dan kolaboratif dalam penguatan program yang tepat sasaran, berdampak dan berkelanjutan. Serta memfokuskan pada potensi pemberdayaan masing-masing cabang atau kantor layanan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like

Yatim Mandiri adalah Lembaga Amil Zakat Nasional (LAZNAS) milik masyarakat Indonesia yang berkhidmat mengangkat harkat sosial kemanusiaan yatim dhuafa dengan dana ZISWAF (Zakat, Infaq, Shadaqah, Wakaf) serta dana lainnya yang halal dan legal, dari perorangan, kelompok, perusahaan/lembaga.