Ponorogo, YM News – Senin, 11 September 2023 Alhamdulillah Yatim Mandiri Ponorogo telah menjalin sinergi yang erat dengan Dandim 0802 Ponorogo, Letkol. Hirta Juni Adriansyah. Audiensi ini berlangsung di Kantor Kodim 0802 Ponorogo, yang terletak di Jl. Basuki Rahmat No.34, Pesantren, Surodikraman, Kecamatan Ponorogo, Kabupaten Ponorogo.
Kegiatan audiensi ini merupakan bagian dari agenda kerjasama yang melibatkan Fiksasi Tempat Olimpiade Matematika dan Tilawah Qur’an yang akan berlangsung di Ponorogo pada tanggal 28 September 2023. Pada acara tersebut, juga akan dilakukan peluncuran Program OTA (Orang Tua Asuh) & GSP (Gerakan Sedekah Pangan) dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H.
Selain itu, audiensi ini juga menjadi wadah untuk berbagi informasi serta sosialisasi mengenai Program SGQ (Super Gizi Qurban) dan Wakaf Al-Qur’an, serta syiar ZISWAF (Zakat, Infaq, Shadaqah, Wakaf) di wilayah Ponorogo. Tak hanya itu, juga ada upaya untuk mengajak para donatur agar ikut berperan aktif dalam mendukung prajurit yang bertugas di lingkungan Kodim dan Koramil se-Ponorogo.
David, Staf Program Yatim Mandiri Ponorogo, berharap bahwa hasil dari audiensi ini akan memberikan dampak yang signifikan bagi masyarakat di wilayah Ponorogo, yang juga dikenal sebagai kota reog. “Kami berharap audiensi ini dapat meningkatkan pemahaman dan kebermanfaatan Yatim Mandiri di wilayah ini,” ujarnya.
Dandim 0802 Ponorogo, Letkol. Hirta Juni Adriansyah, menyambut baik kolaborasi ini dan menekankan pentingnya bantuan sosial dalam memperkuat komunitas. “Kami yakin dengan kerjasama ini, kami dapat memberikan dampak positif yang besar bagi anak-anak yatim di Ponorogo,” ucapnya.
Melalui kerjasama ini, Yatim Mandiri Ponorogo dan Dandim 0802 Ponorogo berkomitmen untuk terus bekerja sama dalam upaya membangun kemandirian anak-anak yatim dan dhuafa di wilayah ini. Semoga sinergi ini membawa berkah dan kebahagiaan bagi mereka yang membutuhkan.