Berita

Workshop untuk Warga Sleman Sadar Pilah dan Olah Sampah Rumah Tangga

Sleman, YM News – Pada Kamis, 25 Januari 2024, Yatim Mandiri Sleman mengadakan workshop pemilahan sampah sebagai bagian dari Inovasi Pemberdayaan Sadar Pilah dan Olah Sampah dari Rumah. Acara ini berlangsung di Internet Learning Cafe, Timoho, Kota Yogyakarta, dan dihadiri oleh sejumlah narasumber dan peserta dari berbagai latar belakang.

Kegiatan ini dihadiri oleh para narasumber yang ahli di bidangnya, antara lain Wahyu Aristyaning Putri., dan Novia Yustinadiar, Dosen dari Fakultas Biologi UGM, Dzikri Asyakrullah,, praktisi pemberdayaan, serta Ria Karyanto, S.Kom., founder Bank Sampah. Keberadaan mereka memberikan wawasan yang luas terkait pemilahan sampah dan pengelolaan sampah dari rumah.

Selain narasumber, workshop ini juga dihadiri oleh pengurus bank sampah, relawan kemandirian Sleman, dan mahasiswa yang memiliki ketertarikan dalam upaya pelestarian lingkungan.

Tujuan utama dari workshop ini adalah menciptakan panduan pelatihan dan handbook pemilahan sampah dari rumah, yang dapat diterapkan oleh orang dewasa maupun anak-anak. Dengan begitu, diharapkan masyarakat dapat lebih sadar akan pentingnya pemilahan sampah sebagai langkah awal untuk mengurangi dampak negatif terhadap lingkungan.

Ria Karyanto., founder Bank Sampah, menyampaikan harapannya bahwa workshop ini dapat menjadi langkah awal menuju pemahaman yang lebih baik tentang praktik pemilahan sampah. “Dengan pemahaman yang baik, diharapkan masyarakat dapat berperan aktif dalam menjaga kebersihan lingkungan dan mengurangi jumlah sampah yang mencemari lingkungan,” ujarnya.

Workshop pemilahan sampah ini menjadi salah satu upaya Yatim Mandiri Sleman untuk memberdayakan masyarakat dalam menjalankan praktik pemilahan sampah di tingkat rumah tangga. Semoga langkah ini dapat membawa dampak positif dan menginspirasi masyarakat untuk turut berkontribusi dalam menjaga keberlanjutan lingkungan hidup.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *