Qurban

Super Gizi Qurban Bahagiakan Yatim dan Dhuafa

Palembang, YM News – Yatim Mandiri Palembang membagikan hasil optimasi daging qurban sahabat tahun 1442H lalu, berupa sosis dan kare untuk anak yatim dan dhuafa di Palembang dan sekitarnya pada Rabu, (12/5/2022).

Bahagianya mereka saat menerima sosis dan kare hasil optimalisasi qurban sahabat. Mereka memegang kaleng sosis dan kare sambil tersenyum bahagia, serta mengucapkan terima kasih atas kebaikan sahabat yang telah berqurban di Yatim Mandiri.

Staf Program Yatim Mandiri Pelembang, Candra Bahagia mengutip dari sebuah ayat Al-Qur’an mengajak kita untuk sejak dini menyiapkan harta dan jiwa untuk berqurban, “Allah Ta’ala berfirman dalam Al-Quran, maka dirikanlah shalat karena Tuhanmu dan berqurbanlah. (QS. Al-Kautsar ayat 2). Semoga Allah ta’ala memudahkan kita untuk berqurban tahun ini,” kata Candra.

“Insya Allah dalam waktu dekat Yatim Mandiri akan kembali mengajak masyarakat untuk kembali berqurban di tahun 1443H ini. Seperti yang dilakukan ditahun-tahun sebelumnya, daging qurban sahabat akan dioptimasi menjadi sosis dan kere siap saji agar penyalurannya lebih optimal untuk saudara kita yang membutuhkan,” imbuh Candra Bahagia.

Nantikan informasi seputar qurban di Yatim Mandiri melalui website resmi Yatim Mandiri dengan cara klik disini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *