Penyerahan Simbolis Beasiswa Yatim Mandiri Bareng Persik Kediri

Kediri, YM News – Persik Kediri mengadakan momen istimewa bagi delapan santri binaan Yatim Mandiri Kediri pada pertandingan Persik melawan Persib di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Senin (28/10/2024). 

Dalam laga tersebut, para santri binaan Yatim Mandiri Kediri berkesempatan menjadi escort player, mendampingi pemain Persik saat memasuki lapangan.

Selain momen kebersamaan ini, acara juga dimeriahkan dengan penyerahan Beasiswa Yatim Mandiri (BESTARI) secara simbolis oleh Direktur Utama Persik dan gelandang nasional Evan Dimas Darmono.

Kehadiran santri-santri ini bukan hanya sebagai pendamping pemain, tetapi juga sebagai penerima manfaat dari program beasiswa yang diinisiasi oleh Persik Kediri dan Yatim Mandiri.

Program Beasiswa Yatim Mandiri ini ditujukan untuk membantu anak-anak yatim dan dhuafa agar terus mendapatkan pendidikan yang layak.

Momen penyerahan beasiswa ini pun semakin mengesankan dengan adanya dukungan langsung dari Evan Dimas, sosok idola bagi banyak anak muda, termasuk para santri Yatim Mandiri Kediri.

Dalam sambutannya, Evan Dimas menyampaikan apresiasinya terhadap program ini dan mengharapkan keberlanjutan inisiatif tersebut di kalangan tim-tim sepak bola lainnya. 

“Semoga program ini terus berlanjut, bukan hanya di Persik Kediri saja, tapi juga diikuti oleh tim lainnya untuk memberikan beasiswa kepada mereka. Karena adik-adik inilah yang menjadi generasi penerus bangsa Indonesia,” ujar Evan dengan penuh semangat.

Rifky, Kepala Cabang Yatim Mandiri Kediri, turut menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Persik atas kesempatan yang diberikan kepada anak-anak binaan. 

“Terima kasih Persik, untuk kesempatan luar biasa ini. Nggak hanya momentum ini, Persik selalu bersinergi bersama Yatim Mandiri untuk membahagiakan anak-anak yatim, khususnya di Kediri. Sukses selalu,” ungkapnya penuh haru.

Antusiasme santri binaan Yatim Mandiri Kediri menyaksikan pertandingan Persik Kediri.

Para santri binaan Yatim Mandiri pun tampak antusias selama acara berlangsung. Mereka tidak hanya bisa berinteraksi langsung dengan pemain idolanya, tetapi juga mendapatkan motivasi untuk terus menggapai mimpi di masa depan. 

Salah satu santri Asrama Yatim Mandiri, Raffa, mengungkapkan kebahagiaannya setelah mendampingi pemain di lapangan, “Senang banget bisa ketemu langsung sama kakak-kakak pemain Persik, jadi lebih semangat buat sekolah dan mengejar cita-cita,” ujarnya sambil tersenyum.

Dengan adanya program beasiswa BESTARI ini, diharapkan semakin banyak anak yatim dan dhuafa yang mendapatkan akses pendidikan lebih baik, serta termotivasi untuk meraih prestasi. 

Semangat dan inspirasi yang ditularkan oleh para pemain Persik Kediri diharapkan menjadi bekal positif bagi para santri dalam menjalani masa depan mereka.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like

Yatim Mandiri adalah Lembaga Amil Zakat Nasional (LAZNAS) milik masyarakat Indonesia yang berkhidmat mengangkat harkat sosial kemanusiaan yatim dhuafa dengan dana ZISWAF (Zakat, Infaq, Shadaqah, Wakaf) serta dana lainnya yang halal dan legal, dari perorangan, kelompok, perusahaan/lembaga.