Kamu bisa memanfaatkan waktu kosong dan hari libur bukan hanya untuk rebahan. Namun, bisa dimanfaatkan untuk membantu orang lain dan memberikan kebahagiaan dengan menjadi relawan.
Tentu, untuk tahu itu kamu harus memahami dulu apa itu relawan dan manfaat menjadi relawan. Dengan begitu, kamu bisa menjadi relawan yang paham dalam menjalankan fungsi dan tanggung jawab. Meskipun menjadi seorang relawan sejati membutuhkan proses yang tidak mudah. Tapi, apasih pengertian relawan itu?
Maka dari itu, sekarang kita akan bahas lebih dalam mengenai apa itu volunteer atau relawan dan manfaatnya.
Menurut Cambrige Dictionary, Relawan atau Volunteer is A person who does something, especially helping other people, willingly and without being forced or paid to do it atau artinya Seseorang yang melakukan sesuatu, terutama membantu orang lain, dengan sukarela dan tanpa dipaksa atau dibayar untuk melakukannya.
Pekerjaan kerelawanan adalah segala bentuk bantuan yang diberikan secara sukarela untuk menolong orang lain. Sedangkan relawan adalah seorang yang secara sukarela menyumbangkan waktu, pikiran, tenaga dan keahliannya untuk menolong orang lain dan sadar bahwa tidak akan mendapatkan upah atau gaji atas apa yang telah disumbangkan.
Menjadi relawan adalah salah satu aktivitas yang dapat dilakukan oleh seluruh lapisan masyarakat sebagai wujud kepedulian dan komitmennya terhadap sebuah visi atau value tertentu.
Kini kebanyakan organisasi volunteer di Indonesia menjalankan program kerjanya, dengan membagi jenis-jenis relawan berdasarkan kegiatan yang dilakukan.
Demikian juga, berbagai tugas relawan yang berbeda pada tiap jenis bidang gerakannya. Beberapa diantaranya adalah; Relawan Pendidikan, Relawan Kesehatan, Relawan Lingkungan, Relawan Sosial Kemanusiaan dan banyak jenis gerakan kerelawanan lainnya.
Menjadi relawan adalah hal yang bisa dilakukan oleh seluruh masyarakat sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan sekitar. Namun, tidak semerta-merta akan menghadapi proses yang mudah. Sebab, beragam tantangan pasti akan dihadapi. Akan tetapi, dari segala proses tersebut terdapat banyak manfaat ketika menjadi relawan, berikut diantaranya:
Relawan Kemandirian merupakan ekosistem relawan sosial kemanusiaan yang selalu berusaha untuk senantiasa berintegritas, berkompetensi, berdampak, dan saling menginspirasi bersama Laznas Yatim Mandiri.
Relawan Kemandirian (Rekan) didirikan pada 7 Juni 2018 di Ponorogo, Jawa Timur. Berawal dari sebuah inisiasi tim sukarelawan project Kampoeng Sahabat, program binaan yang dikelola Kantor layanan Yatim Mandiri Ponorogo, dari sana akhirnya Relawan Kemandirian Indonesia (Rekan Indonesia) menjadi sebuah gerakan relawan yang tumbuh kolektif dibawah naungan program Laznas Yatim Mandiri secara nasional.
Dilandasi niat dan semangat untuk menjadi gerakan menyalurkan kebahagiaan bagi penerima manfaat, Rekan Indonesia berkomitmen menjadi wadah gerakan kerelawanan yang berdedikasi dalam membangun kemandirian Yatim dan Dhuafa dan aktif telibat dalam program-program sosial kemanusiaan.
Alhamdulillah saat ini Relawan Kemandirian Indonesia telah tumbuh lebih dari 300 anggota yang berasal dari berbagi kota dan kabupaten di wilayah Kantor Layanan Yatim Mandiri.
Tumbuhnya Relawan Kemandirian Indonesia tidak terlepas dari proses berkelanjutan yang berawal dari niat yang baik dan komitmen setiap anggotanya:
Bagaimana pemahamanmu sekarang setelah mengetahui pengertian dan manfaat sebagai relawan (volunteer)? Sudah paham bukan? Jadi, mau kapan nih untuk mulai ikut turun aksi bersama relawan yang lain? Ayo bergabung dengan Rekan Indonesia! Kamu bisa langsung mengerjakan proyek, tentunya dibimbing oleh mentor yang berpengalaman.
Assalamualaikum kmi dari plosok NTT mohon mdaftr mjadi relawan jazakumulah
Waalaikumussalam kak, dengan senang hati ya kak. Silahkan hubungi WA Center kami ya di 0811 1343 577