Program Alat Sekolah Ceria Tersampaikan untuk Pelajar Ciamis

Ciamis, YM News – Yatim Mandiri Bandung bersama Relawan Kemandirian Tasikmalaya terus meluaskan kebaikan melalui Program Alat Sekolah Ceria (ASA) untuk yatim dan dhuafa yang membutuhkan. Pada Sabtu lalu (7/9/2024), salah satunya dengan menyalurkan bantuan berupa tas dan paket alat tulis kepada Angga, seorang siswa di SDN 4 Pasir Tamiang, Kp. Kertasari, Desa Pasir Tamiang, Kecamatan Cihaurbeuti, Kabupaten Ciamis.

Penyerahan bantuan dilakukan langsung oleh Hendrasyah, salah satu anggota Relawan Kemandirian Tasikmalaya, yang dengan penuh semangat memberikan dukungan kepada adik Angga. Program ASA ini merupakan salah satu bentuk perhatian Yatim Mandiri Bandung terhadap pendidikan anak-anak kurang mampu agar mereka dapat bersekolah dengan semangat.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala SDN 4 Pasir Tamiang, Bapak Nanang Sudrajat, menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada Yatim Mandiri Bandung atas bantuan yang diberikan. Ia berharap bantuan ini dapat menjadi penyemangat bagi siswa-siswanya untuk terus berprestasi dan mencapai cita-cita mereka.

“Saya sangat berterimakasih kepada Yatim Mandiri Bandung atas bantuan Alat Sekolah Ceria ini. Semoga dengan adanya bantuan ini, anak-anak kami dapat semakin termotivasi untuk belajar dan meraih prestasi,” ujar Nanang Sudrajat dalam sambutannya.

Program ASA ini bukan hanya sekadar memberikan alat sekolah, tetapi juga diharapkan mampu membangkitkan semangat belajar para siswa dalam menyongsong Indonesia Emas 2045. Nanang Sudrajat juga menambahkan bahwa bantuan ini menjadi bukti nyata bahwa banyak pihak yang peduli terhadap pendidikan anak-anak di daerah terpencil.

Selain itu, Hendrasyah sebagai perwakilan Relawan Kemandirian Ciamis turut menyampaikan harapannya agar bantuan ini dapat bermanfaat dan menjadi pahala bagi para donatur yang telah berdonasi melalui Yatim Mandiri Bandung. 

“Kami berharap bantuan ini bisa memberikan dampak positif bagi adik Angga dan teman-temannya di sekolah. Terima kasih kepada para donatur Yatim Mandiri Bandung, semoga ini menjadi pahala yang terus mengalir,” ujarnya.

Program ASA ini adalah salah satu dari sekian banyak program Yatim Mandiri yang bertujuan untuk mendukung pendidikan anak-anak yatim dan dhuafa di berbagai wilayah. Melalui kerja sama dengan relawan dan donatur, Yatim Mandiri terus berkomitmen untuk memberikan dampak positif bagi masyarakat, khususnya dalam bidang pendidikan.

Dengan adanya program-program semacam ini, Yatim Mandiri Bandung berharap dapat terus menjalin kerja sama dengan berbagai pihak untuk mewujudkan cita-cita mulia dalam mencerdaskan kehidupan bangsa dan mempersiapkan generasi emas Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like

Yatim Mandiri adalah Lembaga Amil Zakat Nasional (LAZNAS) milik masyarakat Indonesia yang berkhidmat mengangkat harkat sosial kemanusiaan yatim dhuafa dengan dana ZISWAF (Zakat, Infaq, Shadaqah, Wakaf) serta dana lainnya yang halal dan legal, dari perorangan, kelompok, perusahaan/lembaga.