YM News, Mojokerto – Kepedulian terhadap sesama terus ditunjukkan oleh jamaah Masjid Baiturrokhim Gatoel, Perum Gatoel Kranggan, Kota Mojokerto. Bersama Laznas Yatim Mandiri Kantor Layanan Mojokerto, masjid ini menggelar kegiatan Galang Donasi Peduli Aceh dan Sumatra pada Jum’at, 23 Januari 2026.
Kegiatan galang donasi yang dilaksanakan di lingkungan Masjid Baiturrokhim Gatoel, beralamat di Jl. Mentawai, Perum Gatoel Kranggan, Kota Mojokerto, mendapat dukungan penuh dari para jamaah. Perwakilan takmir masjid, Pak Hendi dan Pak Taufik, turut terlibat aktif dalam pelaksanaan kegiatan ini.
Melalui kegiatan tersebut, berhasil dihimpun donasi sebesar Rp3.313.000 yang akan disalurkan untuk mendukung program Peduli Aceh dan Sumatra, khususnya bagi masyarakat yang terdampak musibah dan membutuhkan bantuan kemanusiaan.
Kepala Kantor Layanan Laznas Yatim Mandiri Mojokerto, Akhmad Mujib, menyampaikan apresiasi atas kolaborasi dan kepedulian yang ditunjukkan oleh takmir dan jamaah Masjid Baiturrokhim Gatoel.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh jamaah dan takmir Masjid Baiturrokhim Gatoel atas kepedulian dan kepercayaan yang diberikan. Donasi ini insyaAllah akan kami salurkan secara amanah untuk membantu saudara-saudara kita di Aceh dan Sumatra yang membutuhkan,” ujar Akhmad Mujib.
Ia menambahkan, peran masjid sebagai pusat ibadah dan kepedulian sosial menjadi sangat penting dalam menguatkan solidaritas umat, terutama dalam merespons isu-isu kemanusiaan.
Laznas Yatim Mandiri berharap kolaborasi kebaikan bersama masjid dan masyarakat terus terjalin, sehingga semakin banyak manfaat yang dapat dirasakan oleh penerima bantuan.









