Sedekah makanan bisa memperpanjang umur, jika gemar bersedekah kepada orang lain, maka Allah SWT akan melipat gandakan pahalanya.
Sedekah adalah salah satu jenis ibadah yang dianjurkan oleh Allah SWT. Ini merupakan cara memberikan sesuatu yang dimilikinya kepada orang lain yang lebih membutuhkan secara ikhlas dalam jumlah dan batasan tertentu. Benarkan sedekah makanan bisa memperpanjang umur?
Perlu diketahui sebelumnya bahwa sedekah menitikberatkan terhadap hal-hal yang berkaitan dengan harta.
Setiap amal manusia diganjar kebaikan hingga 700 kali lipat, terkecuali puasa, karena puasa Allah lah yang akan membalasnya.
Sedekah Makanan Bisa Memperpanjang Umur?
Rasulullah SAW bersabda, “Wahai hamba Allah, kemarilah menuju kenikmatan”. Tidak akan merugi orang-orang yang senantiasa selalu bersedekah.
Apabila bilangan pengurangan 1-1=0 maka itu adalah hitungan bagi rumus matematika manusia. Sedekah tidak mengurangi harta yang dimiliki.
Lalu apakah bersedekah bisa memanjangkan umur? Di dalam Alquran atau hadist Nabi Muhammad SAW,
Allah berjanji memberikan keberkahan hidup hingga dibukakan pintu-pintu surga untuk orang yang suka bersedekah.
Allah secara langsung memberikan kesempatan untuk seorang muslim agar lebih hidup lebih lama karena sedekahnya.
Walaupun orang yang gemar bersedekah sudah meninggal dunia,akan tetapi pahalanya akan terus-menerus mengalir kepadanya, karena sedekahnya menjadi amal jariyah.
Kisah Nabi yang diperpanjang Umurnya Karena Sedekah Makanan
Kisah Nabi yang diperpanjang umurnya karena sedekah makanan adalah Nabi Dawud.
Dirinya mendapat informasi dari sahabatnya yang diperintahkan oleh Jibril untuk mengatakan bahwa Nabi Dawud waktu hidupnya tidak lama lagi, yaitu 50 hari lagi.
Mendengar penuturan yang menyedihkan tersebut, Nabi Dawud tidak ingin larut dalam kesedihannya dan disisa 50 hari lagi dirinya bersiap menjemput kematiannya dengan rasa penuh kerelaan. Mulai dari itulah dirinya bersemangat untuk beribadah.
Saat ajal sudah menghampirinya, Nabi Dawud mempersiapkan makanan, bukan untuk dirinya, akan tetapi rencananya makanan tersebut akan diaturkan kepada Nabi sebagai salah satu simbol penghormatan dan perpisahan.
Selama di perjalanan, Nabi Dawud berpapasan dengan fakir yang kelaparan. Dengan hati dan perasaan yang bimbang, di sisi lain Ia iba dengan si fakir tersebut.
Akan tetapi di sisi lain makanan tersebut merupakan hidangan perpisahan yang sudah dipersiapkan secara khusus.
Namun dirinya menghalau kebimbangannya sembari mengulurkan makanan yang di bawanya.
Mengingat bahwa fakir jauh lebih membutuhkan. Dengan perasaan yang gembira, si fakir segera menyantap makanan tersebut tanpa tersisa.
Setelah kejadian itulah, Malaikat Jibril diperintahkan oleh Allah memberikan kabar kepada Nabi Dawud.
Allah telah menunda ajalnya dan menambahkan usia hingga 50 tahun lamanya. Melihat mendengar berita tersebut, Nabi Dawud sangat bahagia dan penuh cinta.
Lantas dirinya bersyukur kepada Allah, betapa luasnya rahmat dan karunianya hanya dengan bersedekah makanan yang tidak seberapa, namun memperoleh nikmat yang sangat luar biasa, yaitu tambahan umur hingga 50 tahun.
Pahala dan Keutamaan Sedekah Makanan
Sedekah adalah amalan yang mempunyai banyak pahala dan jenisnya sangat beragam, salah satunya yaitu sedekah makanan.
Sedekah makanan bisa memperpanjang umur, mendapat pahala dan memiliki keutamaan. Seperti penjelasan berikut:
1. Membuka Pintu Rezeki
Salah satu cara untuk bisa mendatangkan rezeki dari Allah secara langsung yaitu dengan melakukan bersedekah. Bersedekah tidak akan mempersulit rezeki atau mengurangi harta. Justru dengan bersedekah akan menjadikan rezeki semakin lancar.
2. Mendapat Pertolongan Allah
Allah memberikan pertolongan kepada para hambanya yang suka berbuat baik. Salah satunya yaitu bersedekah dengan ikhlas kepada orang yang berhak untuk menerima sedekah. Bisa berupa harta, benda, makanan, maupun jenis sedekah lainnya yang bisa bermanfaat.
3. Pahala Berlipat Ganda
Sudah dijelaskan melalui surat Al-Baqarah ayat 261, perumpamaan orang bersedekah harta di jalan Allah ibarat 1 biji tumbuh hingga 7 tangkai tanaman.
Di setiap tangkai tersebut tumbuh 100 biji baru. Menurut Ali Bin Abi Thalib RA, bersedekah menjadi salah satu cara untuk memancing rezeki.
4. Penghapusan Dosa
Menurut Hadist Riwayat Tirmidzi, bersedekah dapat menghapus dosa. Hal ini seperti air yang bisa memadamkan api.
Pada saat diri seseorang memberikan sedekah makanan kepada orang lain, maka bisa menjadi upaya menutup dosa yang dilakukan.
Akan tetapi, hal ini tidak terjadi secara instan, namun harus disertai niat untuk bertobat dan penyesalan secara ikhlas.
Pada intinya, penghapusan dosa dapat terjadi atas izin Allah. Caranya dengan melakukan sedekah secara ikhlas untuk memperoleh ampunan dan keberkahan dari Allah.
5. Membuka Pintu Surga
Orang yang hobi bersedekah akan diberi kesempatan masuk ke surga melalui pintu khusus yang terbuka di hari akhir nantinya.
Asalkan tulus melakukan sedekah karena mengharapkan keberkahan dari Allah, maka hal ini tidak akan sulit dilakukan.
6. Sebagai Amal Jariyah
Menurut Dalil Hadits Shahih Riwayat Muslim, Rasulullah SAW bersabda, pada saat diri seseorang meninggal dunia, ada tiga amalan yang tidak terputus, yaitu sedekah jariyah, ilmu bermanfaat, dan doa anak-anak Sholeh yang mendoakannya.
Semakin banyak sedekah yang dilakukan, semakin banyak pula amal jariyah dan sebagai bekal di akhirat, walaupun dirinya sudah meninggal.
Jenis sedekah yang paling mudah dilakukan yaitu sedekah makanan.
7. Menjalin Silaturahmi
Semakin banyak sedekah yang diberikan kepada seseorang, maka bisa membuka silaturahmi kepada orang yang baru. Contohnya pada saat memberikan sedekah kepada anak panti asuhan
Dengan adanya pertemuan intensif, maka bisa mempererat tali silaturahmi kepada pihak panti asuhan. Selain itu juga lebih akrab dengan para anak panti asuhan maupun pengelolanya.
Dari penjelasan sedekah makanan bisa memperpanjang umur di atas, bisa disimpulkan bahwa bersedekah memberikan banyak manfaat dan pahala yang tak terkira.
Untuk memberikan sedekah bagi orang yang tepat, maka bisa menyalurkan sedekah pangan melalui Yatim Mandiri yang merupakan lembaga yang terpercaya dalam mengelola dana umat untuk berdayakan para yatim dan dhuafa.
Ini menjadi ladang amal jariyah yang bisa mempermudah bagi siapa pun yang ingin bersedekah.