Sinergi BI Surakarta, Binaan Yatim Mandiri Terima Beasiswa

Surakarta, YM News – Pada Ahad (18/8/2024), Yatim Mandiri Solo berkesempatan berkolaborasi dengan Pemerintah Kota Surakarta dan Bank Indonesia dalam rangka memeriahkan Pekan QRIS Nasional dan Program Sosial Bank Indonesia. Kegiatan ini berlangsung di Solo Square Mall, yang dihadiri oleh Walikota Solo, pimpinan Bank Indonesia, serta pimpinan bank-bank se-Kota Solo.

Acara yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia Perwakilan Solo ini menjadi ajang untuk memperkenalkan penggunaan QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard) kepada masyarakat, serta menyalurkan bantuan sosial kepada adik yatim dhuafa binaan Yatim Mandiri Solo. 

Binaan Yatim Mandiri Solo yang ikuti lomba mewarnai oleh Bank Indonesia Surakarta.

Rangkaian kegiatan ini meliputi lomba mewarnai tingkat SD, sosialisasi penggunaan QRIS, expo bank-bank se-Kota Solo, dan simbolis penyerahan Program Sosial Bank Indonesia kepada Yatim Mandiri Solo.

Walikota Solo, Bapak Teguh Prakosa, yang turut hadir dalam acara tersebut, menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan ini. “Kolaborasi antara pemerintah, dunia usaha, dan lembaga sosial seperti Yatim Mandiri sangat penting untuk menciptakan sinergi yang berdampak luas bagi masyarakat. Pekan QRIS Nasional ini juga menjadi momen penting untuk mengedukasi masyarakat tentang teknologi keuangan yang semakin berkembang,” ujar Teguh.

Pada kesempatan ini, Yatim Mandiri Solo dipercaya sebagai lembaga amil zakat nasional (LazNas) yang akan mentasarufkan Program Sosial Bank Indonesia kepada para binaannya. Bantuan yang diberikan berupa beasiswa pendidikan, alat sekolah ceria, yang diharapkan dapat menumbuhkan semangat belajar dan memberikan dampak positif bagi para penerima.

Selain itu, acara ini juga menjadi ajang edukasi bagi masyarakat untuk lebih mengenal dan menggunakan QRIS sebagai alat pembayaran digital yang aman dan praktis. Expo yang dihadirkan oleh bank-bank se-Kota Solo juga memberikan berbagai informasi seputar produk dan layanan perbankan yang mendukung inklusi keuangan.

Yatim Mandiri Solo, yang diwakili oleh Bapak Harir Saifu, menyampaikan rasa terima kasihnya atas kepercayaan yang diberikan. “Kami sangat berterima kasih kepada Bank Indonesia dan Pemerintah Kota Surakarta atas dukungan dan kepercayaan yang diberikan. Semoga bantuan ini dapat menjadi awal yang baik untuk menumbuhkan harapan dan semangat belajar bagi adik-adik kita,” ungkapnya.

Kolaborasi yang terjalin diharapkan dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi umat di masa depan, khususnya bagi kemandirian adik yatim dan dhuafa di wilayah Solo Raya

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like

Yatim Mandiri adalah Lembaga Amil Zakat Nasional (LAZNAS) milik masyarakat Indonesia yang berkhidmat mengangkat harkat sosial kemanusiaan yatim dhuafa dengan dana ZISWAF (Zakat, Infaq, Shadaqah, Wakaf) serta dana lainnya yang halal dan legal, dari perorangan, kelompok, perusahaan/lembaga.