Tebar Paket Gizi untuk Yatim dan Dhuafa Tangerang

Tangerang, YM News – Menjelang berakhirnya tahun 2022, Yatim Mandiri Tangerang berinisiatif mengadakan kegiatan bertajuk “Semarak Akhir Tahun Bahagia” di Kampung Kebon Cacing, Kelurahan Cikokol, Kota Tangerang,

Dalam kesempatan ini, Yatim Mandiri Tangerang berkolaborasi bersama Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Fakultas Teknik Cabang Kota Tangerang, pada kegiatan tebar paket gizi yang terlaksana pada Rabu lalu (28/12/2022).

Pendongeng tengah memberikan ice breaking dan berkisah tauladan kepada peserta yang datang.

Kegiatan ini tersebut diisi dengan pembagian paket gizi, games ceria, dan kisah dongeng teladan dengan diikuti sebanyak 35 adik yatim dan dhuafa yang ikut serta dalam kegiatan ini.

“Alhamdulillah di akhir tahun 2022 ini masih ada orang baik yang mau berbagi dengan kami, terimakasih untuk Yatim Mandiri, kakak – kakak mahasiswa dan Donatur yang sudah mau berbagi kebahagian dengan anak-anak disini” Ucap Ustadz Adi, tokoh agama setempat.

Semoga dengan adanya kegiatan tersebut dapat memberikan kebahagiaan bagi adik yatim dan dhuafa di penghujung tahun, dan dapat menambah asupan nutrisi dengan adanya pembagian paket gizi tersebut.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like

Yatim Mandiri adalah Lembaga Amil Zakat Nasional (LAZNAS) milik masyarakat Indonesia yang berkhidmat mengangkat harkat sosial kemanusiaan yatim dhuafa dengan dana ZISWAF (Zakat, Infaq, Shadaqah, Wakaf) serta dana lainnya yang halal dan legal, dari perorangan, kelompok, perusahaan/lembaga.