Banyuwangi, YM News – Pada Ahad lalu (29/9/2024), Yatim Mandiri Banyuwangi bersama Relawan Kemandirian Banyuwangi menggelar aksi jaga lingkungan bertajuk Green Action di Pantai Cemara, Kabupaten Banyuwangi.
Kegiatan ini melibatkan anak-anak binaan dari Sanggar Genius Tukang Kayu yang diajak untuk berpartisipasi dalam upaya menjaga dan melestarikan alam.
Acara Green Action ini bertujuan menumbuhkan kepedulian terhadap lingkungan sejak dini melalui aksi nyata konservasi mangrove dan pembersihan pantai.
Neni, Staf Program Yatim Mandiri Banyuwangi, menjelaskan pentingnya kegiatan ini bagi pembentukan karakter anak-anak binaan. “Kami berharap dengan kegiatan ini, anak-anak dapat tumbuh dengan kesadaran akan pentingnya menjaga alam. Menanamkan nilai-nilai kepedulian terhadap lingkungan harus dimulai sejak dini,” jelasnya.
Kegiatan Green Action dimulai dengan pembukaan resmi oleh Ketua Pengurus Pantai Cemara. Dalam sambutannya, Ketua Pengurus Pantai Cemara, Pak Muhyi, menyampaikan apresiasi yang besar kepada Yatim Mandiri dan relawan atas kepeduliannya terhadap lingkungan sekitar.
“Kami sangat berterima kasih atas partisipasi Yatim Mandiri Banyuwangi dalam kegiatan ini. Melalui aksi bersama seperti ini, kita bisa menjaga kelestarian alam dan mengedukasi generasi muda untuk lebih peduli terhadap lingkungan,” ujar Pak Joko.
Setelah pembukaan, acara dilanjutkan dengan senam pagi bersama yang diikuti dengan antusias oleh para peserta, termasuk anak-anak binaan, relawan, dan masyarakat sekitar.
Senam ini tidak hanya bertujuan untuk menyegarkan tubuh, tetapi juga menciptakan kebersamaan dan semangat sebelum memulai aksi penanaman mangrove.
Penanaman pohon mangrove menjadi kegiatan utama dalam Green Action ini. Anak-anak binaan dengan penuh semangat menanam bibit-bibit mangrove di kawasan pantai yang membutuhkan pemulihan.
Menurut Neni, penanaman mangrove sangat penting untuk menjaga ekosistem pesisir. “Mangrove memiliki peran besar dalam menjaga keseimbangan alam, terutama untuk melindungi pantai dari abrasi. Anak-anak sangat antusias, dan ini menjadi pengalaman berharga bagi mereka,” tambahnya.
Setelah penanaman, kegiatan dilanjutkan dengan makan bersama yang menambah keakraban antara para peserta. Momen ini digunakan untuk beristirahat sejenak sebelum melanjutkan aksi clean up atau pembersihan pantai.
Para peserta dengan sukarela mengumpulkan sampah-sampah plastik yang berserakan di sekitar pantai, menjadikan Pantai Cemara tampak lebih bersih dan asri.
Neni berharap, kegiatan ini dapat menjadi contoh bagi masyarakat luas untuk lebih peduli dan menjaga kelestarian terhadap lingkungan sekitar.
“Kami ingin menanamkan kebiasaan baik, tidak hanya kepada anak-anak binaan, tetapi juga kepada seluruh masyarakat agar bersama-sama menjaga alam. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut di masa depan,” ujarnya penuh harap.
Green Action ini menjadi bukti bahwa upaya kecil dapat memberikan dampak besar bagi lingkungan. Kegiatan ini tidak hanya mengedukasi anak-anak, tetapi juga memperkuat kolaborasi antara berbagai pihak untuk menjaga kelestarian alam.