Genius Camp: Penguatan Karakter Binaan Yatim Mandiri Jombang

Jombang, YM News – Kebaikan merupakan hal yang harus diperhatikan secara terus-menerus. Yatim Mandiri Jombang senantiasa berbagi untuk sesama melalui berbagai kegiatan positif. 

Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan mengadakan Genius Camp untuk anak binaan, yang bertempat di Desa Blimbing, Kecamatan Gudo, Kabupaten Jombang.

Mengisi Liburan dengan Kegiatan Bermanfaat

Genius Camp merupakan inisiatif dari teman-teman Genius untuk mengisi liburan sekolah anak-anak binaan dengan kegiatan yang bermanfaat dan menyenangkan. 

Kegiatan ini berlangsung selama 2 hari 1 malam, pada Sabtu hingga Ahad (29-30/06/2024), dan diikuti oleh anak-anak binaan Yatim Mandiri Jombang.

“Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengalaman baru sekaligus mengasah kemampuan dan karakter anak-anak binaan kami,” ujar David, Staf Program Yatim Mandiri Jombang.

Rangkaian Kegiatan Genius Camp

Peserta Genius Camp tengah mengikuti kegitan Fun Math.

Selama dua hari tersebut, berbagai kegiatan edukatif dan rekreatif dilaksanakan, di antaranya:

  1. Fun Math: Mengasah kemampuan matematika anak-anak melalui permainan yang menyenangkan.
  2. Berenang: Aktivitas yang menyehatkan sekaligus menyegarkan.
  3. Cerdas Cermat: Menguji pengetahuan umum dan ketangkasan berpikir anak-anak.
  4. Api Unggun: Membangun kebersamaan dan semangat.
  5. Jalan Sehat & Senam: Mengajak anak-anak untuk hidup sehat.
  6. Qiyamul Lail: Mengajarkan nilai-nilai spiritual dan kedekatan dengan Allah SWT.
  7. Kajian Al-Qur’an: Memperdalam pemahaman tentang Al-Qur’an.
  8. Training dan Motivasi: Membangun karakter dan motivasi anak-anak untuk menjadi pribadi yang lebih baik.
  9. Penyaringan Santri Baru untuk Tahun 2025/2026: Menyeleksi calon santri baru untuk tahun ajaran berikutnya.
  10. Bersih-Bersih Lingkungan: Menanamkan rasa cinta terhadap kebersihan dan lingkungan.

“Kami ingin anak-anak tidak hanya belajar di dalam kelas, tetapi juga belajar dari alam dan lingkungan sekitar mereka. Semua kegiatan ini dirancang untuk mengembangkan karakter mereka,” tambah David.

Setelah rangkaian acara selesai, Yatim Mandiri Jombang bersama para guru dan anak-anak binaan mengadakan doa bersama, memohon keberkahan dan kelancaran untuk kegiatan-kegiatan selanjutnya.

“Saya sangat senang mengikuti Genius Camp ini. Banyak kegiatan seru dan saya belajar banyak hal baru,” ujar adik Ani, salah satu peserta camp dengan penuh antusias.

Komitmen untuk Kegiatan Berkelanjutan

Yatim Mandiri Jombang berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi warga setempat. 

Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk mengisi waktu liburan, tetapi juga untuk membentuk karakter dan memberikan pengalaman yang berharga bagi anak-anak binaan.

“Dengan kegiatan seperti ini, kami berharap bisa membantu membentuk generasi muda yang berkarakter kuat dan memiliki pengetahuan luas,” pungkas David.

Dengan semangat kebersamaan dan gotong royong, Yatim Mandiri Jombang berkomitmen untuk terus memberikan yang terbaik bagi masyarakat, khususnya adik yatim dan dhuafa.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like

Yatim Mandiri adalah Lembaga Amil Zakat Nasional (LAZNAS) milik masyarakat Indonesia yang berkhidmat mengangkat harkat sosial kemanusiaan yatim dhuafa dengan dana ZISWAF (Zakat, Infaq, Shadaqah, Wakaf) serta dana lainnya yang halal dan legal, dari perorangan, kelompok, perusahaan/lembaga.