Bersama IGRA Bulu Sukoharjo, Yatim Mandiri Solo mengadakan Lomba Mewarnai

Sukoharjo, YM News – Yatim Mandiri Solo sukses menggelar Lomba Mewarnai yang bertajuk “Semangat Baru di Tahun Baru” bersama IGRA Bulu Sukoharjo. Kegiatan yang diadakan pada Sabtu (10/1/2026) ini bertujuan untuk menebar keceriaan, memantik semangat di pergantian tahun, sekaligus menggalang donasi bagi anak-anak yatim dan dhuafa.

Bertempat di kawasan Bulu, Sukoharjo, acara ini disambut antusiasme luar biasa dari 226 anak peserta. Kehadiran ratusan anak tersebut menciptakan suasana ceria yang dipenuhi energi positif dan semangat kompetisi yang sehat.

Yatim Mandiri Solo menyiapkan rangkaian acara menarik dan edukatif. Dimulai dengan lomba mewarnai, kegiatan dilanjutkan dengan sesi berkisah inspiratif, berbagi dengan yatim dan dhuafa, serta sesi ice breaking yang menghibur seluruh peserta.

Suasana saat Lomba Mewarnai Berlangsung

Sinergi yang apik antara pengurus IGRA dan guru-guru yang berdedikasi tinggi menghasilkan pencapaian donasi yang signifikan. Dana kebaikan yang berhasil dihimpun dalam kegiatan galang donasi tersebut mencapai total senilai Rp 3.934.000,00.

Keberhasilan ini disambut hangat oleh seluruh pihak yang terlibat. Ilham Ryzkyana, Staf Program Yatim Mandiri Solo, menyampaikan apresiasi mendalam dalam sambutan pembukaan lomba mewarnai tersebut.

“Kegiatan di hari Sabtu ceria ini adalah energi untuk selalu menebar kebaikan. Apa yang menjadi kebaikan hari ini, insyaallah akan menjadi amal jariyah kelak di surga-Nya Allah SWT,” ujar Ilham penuh harap, menekankan pentingnya amal kebaikan yang berkelanjutan.

Laznas Yatim Mandiri mengucapkan terima kesih kepada seluruh peserta, wali murid, guru-guru, dan pengurus IGRA Bulu Sukoharjo atas kolaborasi berharga ini. Hingga saat ini, Yatim Mandiri terus berkomitmen memberikan layanan terbaik bagi yatim dan dhuafa di Indonesia melalui program-program yang inspiratif dan bermanfaat.

 

Bagikan Artikel Ini :

Tinggalkan komentar


Mau Bantu Saudara yang Terdampak Bencana? Donasi sekarang untuk bantu penyintas banjir Sumatra!