Gulirkan Bantuan Pendidikan untuk Siswa Berprestasi di Malang

Malang, YM News – Senin (21/10/2024), Yatim Mandiri Kepanjen menyalurkan program Bantuan Langsung Mustahik (BLM) berupa bantuan pendidikan kepada Lubna Azkayra Baihaqi, seorang siswi berprestasi kelas 3 SD di SDN 2 Sepanjang, Kecamatan Gondanglegi, Kabupaten Malang. 

Bantuan pendidikan ini ditujukan untuk membantu pelunasan administrasi sekolah dan pengadaan seragam yang selama ini menjadi kendala bagi Lubna dalam melanjutkan pendidikannya.

Lubna yang dikenal sebagai siswa berprestasi memiliki segudang pencapaian di bidang olahraga, khususnya renang. Beberapa kali ia meraih juara dalam kompetisi renang tingkat daerah, menunjukkan bakatnya yang luar biasa meski terkendala biaya pendidikan.

“Alhamdulillah, berkat kebaikan para donatur dan stakeholder Yatim Mandiri, Lubna kini dapat melanjutkan sekolah dengan lebih tenang. Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban keluarganya dan mendukung prestasinya di bidang akademik maupun non-akademik,” ujar Amin, Staf Program Yatim Mandiri Kepanjen.

Penyerahan bantuan pendidikan tersebut berlangsung dengan penuh suka cita. Lubna, yang menerima bantuan ini, tampak bahagia dan penuh semangat untuk terus berprestasi. 

“Saya sangat senang dan berterima kasih kepada Yatim Mandiri dan para donatur. Dengan adanya bantuan ini, saya bisa melanjutkan sekolah dan tetap mengejar cita-cita saya,” kata Lubna dengan penuh rasa syukur.

Pihak sekolah juga mengapresiasi bantuan yang diberikan kepada Lubna. “Kami sangat berterimakasih kepada Yatim Mandiri dan semua pihak yang telah mendukung siswa kami. Bantuan ini tidak hanya membantu Lubna secara finansial, tetapi juga memotivasi siswa lain untuk terus berprestasi meskipun memiliki keterbatasan,” ungkap Bapak Tristanto, Kepala Sekolah SDN 2 Sepanjang.

Melalui program Bantuan Langsung Mustahik, Yatim Mandiri terus berupaya memberikan dukungan kepada anak-anak yatim dan dhuafa yang memiliki potensi besar namun terkendala biaya pendidikan. 

Diharapkan, bantuan ini dapat menjadi langkah awal dalam mewujudkan cita-cita Lubna dan memberikan inspirasi kepada anak-anak lain untuk terus berjuang meraih impian mereka.

Kegiatan ini merupakan wujud nyata dari kepedulian dan dukungan para donatur serta masyarakat dalam membantu mereka yang membutuhkan. Yatim Mandiri berharap program serupa dapat terus dilaksanakan untuk menebar kebahagiaan dan memberikan kesempatan kepada lebih banyak anak untuk mendapatkan pendidikan yang layak.

“Semoga kebaikan para donatur dibalas dengan keberkahan dan rahmat oleh Allah SWT. Kami akan terus berupaya menyalurkan bantuan kepada mereka yang membutuhkan, khususnya anak-anak yang memiliki semangat tinggi untuk belajar dan berprestasi,” tutup Amin.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like

Yatim Mandiri adalah Lembaga Amil Zakat Nasional (LAZNAS) milik masyarakat Indonesia yang berkhidmat mengangkat harkat sosial kemanusiaan yatim dhuafa dengan dana ZISWAF (Zakat, Infaq, Shadaqah, Wakaf) serta dana lainnya yang halal dan legal, dari perorangan, kelompok, perusahaan/lembaga.