Mojokerto, YM News – Pada hari Minggu (28/8/2022) Yatim Mandiri Mojokerto mengadakan kegiatan Jalan Sehat Berkah bersama yatim dan dhuafa, yang dilaksanakan dalam rangka memeriahkan bulan Muharram sekaligus kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-77. Pelaksanaan kegiatan ini diadakan di Kantor Layanan Yatim Mandiri Cabang Mojokerto.
Kegiatan jalan sehat ini diikuti oleh 500 peserta dari daerah Mojokerto, mulai dari anak-anak hingga orang tua yang mendampingi. Para peserta sangat antusias mengikuti kegiatan ini.
Kegiatan ini diawali dengan senam ceria sebagai pemanasan sebelum memulai jalan sehat. Peserta dengan semangat mengikuti gerakan senam, dan kemudian langsung dilanjutkan dengan pemberangkatan jalan sehat. Rombongan jalan sehat diberangkatkan oleh kepala Dinas Sosial kota Mojokerto, Bapak Choirul Anwar, SH. M,Si.
Setelah berjalan sesuai dengan rute jalan sehat yang sudah dipersiapkan, para peserta menuju ke lokasi pemberhentian yaitu halaman kantor Yatim Mandiri Mojokerto. Peserta lalu mengambil sarapan pagi yang sudah disiapkan.
Kegiatan dilanjutkan dengan sambutan-sambutan dari berbagai pihak yang sudah turut mendukung kegiatan jalan sehat ini. Antara lain Bapak Ali Rosyidi selaku Kepala Cabang Yatim Mandiri Mojokerto, Ketua RT Kranggan, Perwakilan BAZNAS Kota Mojokerto, Kepala Dinas Sosial Kota Mojokerto Bapak Choirul Anwar, SH. M,Si. dan sambutan terakhir oleh Bapak Sugeng Riyadi selaku GM Regional 2 Yatim Mandiri.
Yatim Mandiri Mojokerto juga menyerahkan simbolis pemberian Beasiswa Yatim Mandiri (BESTARI) Periode 38 untuk cabang Mojokerto dan Se-Regional Office 2. Kemudian, kegiatan ditutup dengan pengundian hadiah baik hadiah hiburan dan hadiah utama. Peserta tampak bahagia ketika mendapat hadiah.