Doa menerima zakat sebisa mungkin diucapkan bagi mereka yang mendapatkan jatah zakat dari amil. Berikut ini artikel tentang bacaan lengkapnya!
Banyak yang belum tahu bahwa secara bahasa, zakat artinya adalah berkembang, tumbuh, subur.
Dalam agama Islam artinya yaitu memberikan sejumlah jenis harta dengan perhitungan tertentu kepada yang membutuhkan. Ada doa menerima zakat jadi tidak hanya memberi saja.
Hal ini dimaksudkan agar terjadi keseimbangan antara yang memberi dan diberi. Lalu siapa sebenarnya orang yang wajib memberi dan menerima zakat? Bagaimana doanya dan cara menyalurkan paling tepat? Mari simak pembahasan berikut!
Baca juga: Ketahui Niat Zakat Fitrah, Ketentuan dan Hukum Dalam Islam
Kewajiban Seorang Muslim Membayar Zakat
Zakat adalah hal wajib yang harus dilakukan oleh umat Islam yang memenuhi 5 kriteria. Jadi tidak serta merta dibebankan semua orang karena sesungguhnya agama Islam itu memudahkan, tidak mempersulit.
Selain itu, pentingnya kedudukan zakat membuatnya menjadi rukun Islam yang keempat. Berikut ini beberapa golongan yang wajib berzakat:
1. Beragama Islam
Seperti yang sudah dijelaskan di atas bahwa setiap kaum muslim yang sudah mampu dan bisa mencukupi kebutuhan hariannya, maka wajib zakat. Tidak wajib bagi mereka yang belum mengucapkan dua kalimat syahadat (non muslim).
Selain bermanfaat untuk membersihkan harta, zakat juga bisa dijadikan sarana untuk menolong orang dan mempererat hubungan antar sesama muslim.
2. Sehat, Berakal
Kewajiban zakat harus dilaksanakan oleh seseorang yang sehat dan berakal. Berakal sehat berarti tidak mengalami gangguan jiwa. Jadi orang gila tidak wajib untuk zakat.
3. Merdeka
Menurut ajaran agama Islam ada batasan terendah untuk menentukan panduan besaran wajib zakat yaitu jika sudah melampaui nishab. Oleh karena itu, seorang budak tidak dibebankan zakat karena dia tidak dalam keadaan merdeka dan mampu memenuhi kebutuhannya sendiri.
4. Harta yang Diberikan adalah Milik Sendiri
Baru dikatakan zakat apabila harta yang diberikan milik sendiri, bukan orang lain. Namun ada pengecualian untuk bayi yang baru lahir dan anak-anak yang masih menjadi tanggungan orang tuanya.
Wajib zakat ini sudah dijelaskan dalam Al Qur’an Surat Al Baqarah ayat 219. Jadi sudah jelas zakat merupakan perintah Allah ya!
Artikel lainnya: Syarat Wajib dan Syarat Sah Zakat Fitrah Panduan Lengkap
Mustahik Zakat
Mustahik zakat adalah orang yang berhak menerima zakat. Oleh karena itu doa menerima zakat ini sebisa mungkin diucapkan.
1. Fakir
Fakir adalah orang yang tidak memiliki harta atau hasil usaha sama sekali. Dia tidak mampu untuk memenuhi kebutuhan pokok dan orang lain yang menjadi tanggungannya.
2. Miskin
Miskin berbeda dengan fakir. Orang miskin memiliki harta dari hasil usahanya akan tetapi belum mencukupi untuk memenuhi kebutuhan dan yang menjadi tanggungannya.
3. Fi Sabilillah
Fi sabilillah adalah orang yang sedang berjuang di jalan Allah. Contohnya adalah berperang, berdakwah, mencoba menerapkan hukum Islam dan lain sebagainya.
4. Muallaf
Selanjutnya adalah mualaf yaitu orang yang baru masuk Islam dan masih dianggap lemah imannya.
5. Gharim
Gharim merupakan orang yang memiliki hutang. Dia memang menanggungnya namun tidak sanggup untuk membayar.
6. Ibnu Sabil
Keenam adalah ibnu sabil yaitu orang yang tidak memiliki bekal dalam perjalanannya. Namun, perjalanan tersebut tidak untuk kemaksiatan ya!
7. Amil Zakat
Amil adalah orang yang membagikan dan mengelola dana zakat.
8. Riqab
Riqab merupakan hamba sahaya atau budak. Seperti yang sudah dijelaskan di atas, dia tidak wajib berzakat akan tetapi harus diberikan zakat.
Cara Menerima Zakat
Cara menerima zakat sebenarnya sudah dijelaskan dalam Al Qur’an maupun hadits. Singkatnya harus dengan cara yang baik. Cara yang baik ini bisa dilaksanakan dalam beberapa tindakan. Pertama adalah menerimanya dengan tangan kanan.
Kedua jangan lupa mengucapkan terimakasih. Terakhir adalah mendoakan orang yang memberi zakat fitrah. Mengapa penting untuk didoakan?
Karena doa adalah rasa terimakasih paling etis, selain itu juga sebagai wujud syukur atas rezeki yang diberikan kepada Allah SWT. Semua cara di atas merekatkan persaudaraan antar sesama muslim.
Jangan sampai memasang muka masam dan menolak zakat karena itu sama saja berarti menolak rezeki Allah. Kecuali dengan niat bahwa masih ada orang lain yang lebih membutuhkan.
Doa Menerima Zakat
Ternyata ada doa menerima zakat yang selama ini tidak diketahui oleh umat Islam. Bacaannya adalah sebagai berikut:
آجَرَكَ اللهُ فِيْمَا اَعْطَيْتَ، وَبَارَكَ فِيْمَا اَبْقَيْتَ وَجَعَلَهُ لَكَ طَهُوْرًا
Arti dari doa di atas adalah semoga Allah memberikan pahala kepada orang yang memberikan zakat dan apa saja yang sudah Allah berikan.
Doa ini berharap agar Allah menjadikan zakat tersebut kesucian dan memberkati harta yang sudah disisihkan dari orang tersebut.
Zakat Fitrah di Laznas Yatim Mandiri
Apabila masih bingung perihal zakat dan takut salah memberikannya kepada orang yang kurang tepat, maka bisa menggunakan platform zakat fitrah online di Yatim Mandiri.
Kemudahan akan didapatkan ketika menggunakan dua jasa di atas. Selain itu juga sudah dijamin amanah dan dipercaya oleh banyak orang.
Semua yang diberikan akan ada laporannya jadi tidak perlu khawatir lagi. Dapatkan lebih banyak doa menerima zakat dari mereka yang membutuhkan