Pelatihan dan Bedah Rasa Produk Bunda BISA Jakarta Selatan

Jakarta Selatan, YM News – Program pemberdayaan ekonomi Bunda Mandiri Sejahtera (BISA) yang digagas oleh Yatim Mandiri Jakarta, bekerjasama dengan Bank Indonesia, kembali digelar pada Selasa lalu (19/11/2024) di Jl. Anggrek Bintaro, Pesanggrahan, Jakarta Selatan. 

Pelatihan Bunda BISA ini diikuti oleh 15 peserta ini menjadi momentum bagi para bunda untuk belajar sekaligus meningkatkan keterampilan mereka di bidang kewirausahaan.

Fokus utama dalam pembinaan kali ini adalah pelatihan pembuatan kentang mustofa, mulai dari proses produksi hingga evaluasi rasa. Kegiatan ini diiringi dengan sesi testimoni dan bedah rasa, yang bertujuan untuk mengevaluasi kualitas produk serta memberikan umpan balik kepada para peserta.

Kegiatan Bunda BISA Pesanggrahan produksi kentang mustofa.

Selain pelatihan produksi, agenda lainnya mencakup pembentukan job desk tim, yang membagi para peserta ke dalam beberapa divisi, seperti produksi, pengemasan, pemasaran, dan keuangan. Langkah ini dilakukan untuk menciptakan struktur kerja yang lebih terorganisir dan efisien.

Sebagai bagian dari kegiatan sosial, program ini juga disertai dengan penyaluran paket sembako kepada seluruh peserta. Aksi ini menjadi wujud nyata kepedulian terhadap kebutuhan dasar para bunda binaan.

“Alhamdulillah, para bunda di Program BISA kali ini sangat adaptif dan bersemangat. InsyaAllah bulan depan kami akan fokus mempersiapkan kemasan dan desain produk yang lebih menarik,” ungkap Fauzi Kurniawan, Staf Program Yatim Mandiri Jakarta.

Ucapan terimakasih juga disampaikan kepada para donatur yang telah mendukung keberlangsungan program ini. “Semoga program ini menjadi langkah awal untuk menciptakan bunda-bunda yang mandiri dan inovatif, sekaligus mendorong perekonomian keluarga mereka,” tambahnya.

Melalui program Bunda BISA ini, Yatim Mandiri Jakarta berharap dapat menciptakan ekosistem pemberdayaan ekonomi yang berkelanjutan bagi para peserta.

Dengan keterampilan yang telah mereka peroleh, para bunda diharapkan mampu mengembangkan usaha sendiri dan meningkatkan kesejahteraan keluarga mereka.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like

Yatim Mandiri adalah Lembaga Amil Zakat Nasional (LAZNAS) milik masyarakat Indonesia yang berkhidmat mengangkat harkat sosial kemanusiaan yatim dhuafa dengan dana ZISWAF (Zakat, Infaq, Shadaqah, Wakaf) serta dana lainnya yang halal dan legal, dari perorangan, kelompok, perusahaan/lembaga.