Sragen, YM News – Pada hari Jumat, 6 Oktober 2023, Mandiri Entrepreneur Center (MEC) Prodi Manajemen Bisnis – Sragen melaksanakan panen sayuran di green house bersama TK Jatibatur. Kegiatan ini bertujuan sebagai media pembelajaran dan upaya pengenalan tanaman sayur sejak dini, serta mendukung Gerakan Makan Sayur (GEMAS).
Peserta kegiatan ini adalah para peserta didik dari KB-TK Jatibatur, yang didampingi oleh para guru dan peserta didik dari MEC Sragen. Bersama, mereka melakukan proses pemanenan dengan mencabut beberapa sayuran yang diinginkan. Sayuran hasil panen tersebut kemudian dibawa pulang sebagai oleh-oleh, yang nantinya bisa dimasak di rumah untuk makan siang.
Dalam mata kuliah ini, komoditas hortikultura yang dipelajari adalah tanaman sayur, juga dikenal sebagai olerikultura. Ada tiga jenis tanaman sayur yang ditanam dalam kegiatan ini, yaitu Kangkung (Ipomoea reptans Poir), Sawi Sendok (Brassica rapa var. chinensis), dan Sawi Caisim (Brassica chinensis var. Parachinensis).
Setiap tanaman memiliki waktu panen yang berbeda, mulai dari 30 hingga 50 hari setelah tanam (HST). Selain aspek budidaya dan penanaman, peserta didik juga mempelajari aspek hama dan penyakit pada tanaman, proses panen, dan tindakan pasca panen yang diperlukan untuk mempertahankan kualitas sayuran.
Syamsul, Staff Akademik MEC Sragen, mengungkapkan kebahagiaannya atas respon positif dari masyarakat terhadap kegiatan ini. Masyarakat menganggap MEC Sragen sebagai referensi belajar dan pendidikan yang menyenangkan, di mana penanaman sayur di green house bukan hanya sekadar kegiatan praktis, tetapi juga upaya mengenalkan pentingnya konsumsi sayuran sejak dini, yang menjadi bagian dari Gerakan Makan Sayur (GEMAS).
Kegiatan seperti ini membantu para peserta didik muda memahami proses pertanian, mendukung pentingnya mengonsumsi sayuran, dan menginspirasi mereka untuk menjalani gaya hidup sehat dan berkelanjutan sejak dini.