Ada 10 Keutamaan negeri Syam dalam Islam. Diantaranya yakni dinaungi oleh sayap Malaikat, tempat turunnya Nabi, dan tempat matinya Dajjal.
Tak sedikit keutamaan negeri Syam yang telah disebutkan dalam ayat-ayat Alquran, salah satunya, yaitu sebagai negeri yang dijadikan tempat berlindung dari fitnah Dajjal di akhir zaman.
Pertanyaannya, dimana letak Negeri Syam sekarang? Negeri syam yang dimaksud dalam Alquran kini mencakup Suriah, Lebanon, Yordania, dan Palestina.
Secara geografis, wilayah ini terletak di pantai timur Laut Mediterania dan dikenal sebagai Levant dalam istilah Barat.
Selengkapnya, simak penjelasan mengenai negeri Syam dan beberapa keutamaannya dalam artikel berikut ini. Baca hingga selesai, ya!
Apa itu Negeri Syam?
Menurut sejarah, Negeri Syam telah dihuni sejak zaman prasejarah. Bahkan, negeri ini pernah menjadi rumah bagi beberapa peradaban kuno seperti Kanaan, Fenisia, dan Aram.
Wilayah ini juga menjadi bagian dari berbagai kekaisaran besar, termasuk di antaranya Mesir Kuno, Asyur, Babilonia, Persia, Yunani, Romawi, dan Bizantium.
Menariknya, negeri Syam merupakan tempat bersatunya 3 agama besar, yakni Kristen, Yahudi, dan Islam.
Tidak hanya menjadi tempat awal pengenalan agama, Negeri Syam juga dikenal sebagai tempat pertemuan berbagai budaya dan peradaban.
Kota-kota seperti Damaskus, Beirut, Amman, dan Yerusalem menjadi pusat kebudayaan, seni, dan perdagangan selama berabad-abad.
Kemudian pada abad ke-7, Syam ditaklukkan oleh Kekhalifahan Rasyidin di bawah kepemimpinan Khalifah Umar bin Khattab.Penaklukan ini menandai dimulainya dominasi Islam di wilayah tersebut hingga saat ini.
Keutamaan Negeri Syam dalam Islam
Tidak hanya menjadi tempat prasejarah yang penting, ternyata Syam memang memiliki keistimewaan tersendiri dalam sudut pandang agama Islam. Apa saja? Berikut 10 di antaranya:
1. Negeri Berlindung dari Fitnah Akhir Zaman
Keutamaan negeri Syam dalam Islam yang pertama, yakni menjadi tempat berlindung dari berbagai fitnah akhir zaman.
Fitnah yang dimaksud yakni tentang Dajjal. Dajjal disebut sebagai pemberi fitnah paling dahsyat yang akan muncul saat akhir zaman nanti.
Hal tersebut sesuai dengan sabda Nabi Muhammad SAW yang mengajarkan bahwa, salah satu tempat aman dari fitnah Dajjal adalah Syam. Dalam hadits disebutkan:
“Dajjal akan datang dan menaiki gunung Uhud, kemudian melihat ke arah Madinah dan berkata, ‘Apakah kalian melihat istana putih itu? Itu adalah masjid Muhammad.’ Lalu ia berusaha mendatangi Madinah namun ia tidak mendapati jalan masuk menuju ke sana, dan Dajjal akan menuju ke negeri Syam, kemudian Allah akan membinasakannya di dekat Baitul Maqdis (Yerusalem).” (HR. Muslim)
Ketika banyak wilayah lain akan dilanda fitnah besar, Negeri Syam akan menjadi benteng terakhir bagi Muslim yang beriman.
2. Dinaungi Sayap Malaikat
Kedua, Negeri Syam akan aman karena dinaungi sayap malaikat yang penuh kasih sayang. Negeri ini akan dilindungi dari kekafiran.
Menurut kitab Tuhfah Al Ahwadzi Bi Syarh Jami At Tirmidzi, Syam akan terus diberikan keberkahan dan perlindungan oleh malaikat dari bahaya.
3. Diberkahi oleh Allah SWT
Allah SWT telah menyebutkan dalam Alquran, bahwa Negeri Syam adalah wilayah yang diberkahi. Salah satu ayat yang menceritakan keberkahan di wilayah Syam adalah:
“Dan Kami selamatkan dia (Ibrahim) dan Luth ke sebuah negeri yang Kami telah memberkahinya untuk sekalian manusia.” (QS. Al-Anbiya: 71)
Tidak hanya itu, masih ada ayat lain yang juga menunjukkan bahwa Allah SWT selalu memberikan berkah di tanah ini, terutama di sekitar bangunan Masjid Aqsa, di Palestina.
Ayat Alquran yang menjelaskan tentang hal ini, yakni surah Al Isra’ ayat 1 yang artinya:
“Maha Suci Allah yang telah memperjalankan hamba-Nya pada suatu malam dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa yang telah Kami berkahi sekelilingnya agar Kami perlihatkan kepadanya sebagian dari tanda-tanda (kebesaran) Kami. Sesungguhnya Dia adalah Maha Mendengar lagi Maha Melihat.” (QS. Al-Isra: 1)
4. Tempat Pembela Kebenaran Berada
Wilayah Syam merupakan tempat yang menjadi tempat tinggal banyak nabi dan orang-orang saleh.
Mulai dari Nabi Ibrahim AS, Nabi Luth AS, Nabi Daud AS, dan Nabi Sulaiman AS, serta banyak nabi lainnya tinggal di wilayah ini.
Fakta ini menjadi salah satu keutamaan negeri Syam dalam Islam. Pasalnya, Nabi dan orang-orang saleh tersebut merupakan pembela kebenaran.
Nabi Muhammad SAW pun juga menyebutkan, bahwa di akhir zaman nanti, Syam akan menjadi tempat berlindung dari fitnah dan tempat berkumpulnya orang-orang beriman yang berjuang membela kebenaran.
5. Tempat Kelahiran Nabi Isa AS
Kisah kelahiran Nabi Isa AS dalam Islam disebutkan dalam Surah Maryam dan Surah Ali Imran. Kisah ini menggambarkan keajaiban dan mukjizat yang mengelilingi kelahiran beliau.
Palestina, khususnya Betlehem, diakui sebagai tempat kelahiran Nabi Isa AS. Palestina sebagai lokasi kelahiran Nabi Isa AS, tentu memperkuat status wilayah tersebut sebagai tanah suci yang penuh berkah dalam berbagai tradisi agama, khususnya Islam.
6. Pusat Negeri Islam di Akhir Zaman
Palestina disebut sebagai tempat berkumpulnya orang-orang Muslim di akhir zaman nanti. Hal ini sesuai dengan hadist Nabi Muhammad SAW, yaitu:
“Ketika terjadi fitnah, iman akan berada di Syam.” (HR. Ahmad)
Selain itu, Nabi Muhammad SAW juga mengisyaratkan bahwa akan terjadi pertempuran besar di wilayah Syam pada akhir zaman.
Perang besar yang dikenal sebagai Al-Malhamah Al-Kubra atau Armageddon, akan berlangsung di wilayah Syam, termasuk di dalamnya Palestina.
Kemudian Nabi Isa AS akan turun di Damaskus, yang dekat dengan Palestina, untuk memimpin kaum Muslim melawan Dajjal dan pasukannya.
“Di antara tanda-tanda kiamat adalah keluarnya Al-Mahdi dari keturunanku yang akan memimpin umatku selama tujuh atau delapan atau sembilan tahun. Dan Isa akan turun di Menara Putih di Damaskus.” (HR. Muslim)
7. Tempat Matinya Dajjal
Di akhir zaman nanti, Dajjal akan datang menyebarkan fitnah bagi seluruh manusia di muka Bumi ini. Namun nantinya, Dajjal akan mati di tangan Nabi Isa AS.
Lokasi terbunuhnya Dajjal ini disebut sebagai Gerbang Lod, di tanah Syam (Palestina). Peristiwa ini sesuai dengan sabda Nabi Muhammad SAW. Sahabat An-Nawwas bin Sam’an berkata:
“Pada suatu pagi, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam menyebut Dajjal, beliau melirihkan suara dan mengeraskannya hingga kami mengiranya berada di sekelompok pohon kurma.
Saat Dajjal seperti itu, tiba-tiba ‘Isa putra Maryam turun di sebelah timur Damaskus di menara putih dengan mengenakan dua baju (yang dicelup wars dan za’faran) seraya meletakkan kedua tangannya di atas sayap dua malaikat, bila ia menundukkan kepala, air pun menetes.
Ketika ia mengangkat kepala, air pun bercucuran seperti mutiara. Tidaklah orang kafir mencium bau dirinya melainkan ia akan mati. Sungguh bau nafasnya sejauh mata memandang. Isa mencari Dajjal hingga menemuinya di pintu Ludd lalu membunuhnya.
Setelah itu Isa ibn Maryam mendatangi suatu kaum yang dijaga oleh Allah dari Dajjal. Ia mengusap wajah-wajah mereka dan menceritakan tingkatan-tingkatan mereka di surga.” (HR Muslim no. 2937).
8. Tempat Pasukan Islam Terbaik Berada
Nabi Muhammad SAW juga menegaskan dalam beberapa hadits bahwa, salah satu keutamaan Negeri Syam dalam Islam yaitu akan ada sekelompok pasukan yang terus berjuang dalam kebenaran di tanah Palestina hingga akhir zaman.
“Akan senantiasa ada sekelompok dari umatku yang menang dalam memperjuangkan kebenaran. Tidak akan membahayakan mereka orang yang menelantarkan mereka hingga datang keputusan Allah, dan mereka tetap demikian adanya.” Para sahabat bertanya: “Dimanakah mereka?” Beliau menjawab: “Di Baitul Maqdis dan sekitar Baitul Maqdis.” (HR. Ahmad)
Hadits ini menunjukkan bahwa sekelompok pasukan Islam yang teguh dan berpegang pada kebenaran, akan berada di wilayah Baitul Maqdis, yaitu Yerusalem, Palestina.
Hadits ini menunjukkan bahwa keutamaan Syam yaitu sebagai tempat berkumpulnya pasukan terbaik Islam yang akan memenangkan peperangan.
9. Benteng Islam saat Perang di Akhir Zaman
Palestina akan menjadi pusat pertempuran besar di akhir zaman, yang dikenal sebagai Al-Malhamah Al-Kubra atau Armageddon.
Dalam hadits Nabi disebutkan, bahwa pertempuran besar ini akan melibatkan banyak pasukan dari berbagai bangsa.
Namun pada akhirnya, kemenangan akan berpihak kepada pasukan Islam. Saat ini, perang militer dan krisis kemanusiaan tengah melanda Negeri Palestina.
Hingga sampai pada akhir zaman kelak, tanah ini akan menjadi benteng terakhir saat kemunculan Dajjal.
10. Negeri Titik Temu dan Titik Tolak
Tanah Palestina menjadi titik temu bagi beberapa agama, yakni Islam, Kristen dan Yahudi. Jika ditarik kebelakang, semuanya bertumpu pada kisah-kisah kenabian yang sama.
Meski menjadi titik temu antara para Nabi, namun akhirnya ummat menjadi terpecah. Ini diibaratkan sebagai titik tolak yang kemudian berkembang hingga saat ini.
Itulah 10 keutamaan Negeri Syam dalam Islam. Intinya, negeri Syam adalah tanah yang diberkahi oleh Allah SWT.
Salah satu keutamaan negeri Syam yang perlu di-highlight adalah tanah ini akan menjadi pusat berlindungnya umat Islam di akhir zaman.
Namun, saat ini, salah satu bagian negeri Syam, yaitu Palestina sedang menghadapi serangan bengis dari Zionist Israel.
Kini, rakyat Palestina dilanda ketakutan dan kelaparan. Pasalnya, selain serangan yang diluncurkan, Zionist juga memblokade akses air dan beberapa fasilitas lainnya.
Maka dari itu, marilah kita bantu saudara-saudara yang ada di sana dengan menyisihkan sedikit rezeki kita.
Sahabat bisa menitipkan bantuan di Yatim Mandiri melalui program sedekah Palestina. Nanti, sedekah/donasi yang Sahabat berikan akan dipastikan sampai ke penerima manfaat di Palestina.
Cara sedekah Palestina di Yatim Mandiri sangatlah mudah, Sahabat hanya perlu masuk ke platform donasi Yatim Mandiri, kemudian pilih programnya, dan ikuti instruksi yang ada.
Jangan ditunda lagi, yuk segera ulurkan bantuan Sahabat sekarang!